Kamis, November 20, 2025
spot_img

Berikan Pelayanan Kepada Masyarakat, Bhabinkamtibmas Polsek Gebang Sosialisasikan Bahaya Wabah PMK Terhadap Hewan Ternak

Neracanews | Langkat – Merebaknya wabah penyakit PMK belakangan ini membuat kekhawatiran terhadap para peternak, terutama kepada masyarakat.

Hal ini juga ikut di rasakan para peternak di Deda Gebang Kabupaten Langkat Sumatera Utara.

Mengantisipasi penyebaran wabah penyakit PMK, Kapolres Langkat AKBP Danu Pamungkas Totok memerintahkan kepada seluruh jajarannya terkhusus Bhabinkamtibmas untuk rutin melakukan monitoring dan sosialisasi terkait wabah penyakit PMK kepada para peternak Kambing dan Lembu.

Menindak lanjuti atensi dari Kapolres Langkat, Briptu Heru Kurniawan langsung menyambangi Desa Gebang tempat ia bertugas.

Bhabinkamtibmas Desa Gebang kabupaten Langkat itu menyambangi Anggi, salah seorang warga yang merupakan peternak lembu pada Rabu (25/5) yang berada di Dusun II Desa Dogang.

Dalam kunjungannya, Briptu Heru menyampaikan informasi dan mensosialisasikan terkait wabah PMK yang menyerang hewan ternak kambing dan lembu.

Ia juga menyarankan agar para peternak rutin melakukan penyemprotan disinfektan serta memperhatikan kebersihan kandang ternak agar meminimalisir menyebarnya wabah PMK.

“Wabah Penyakit Mulut dan Kaki ( PMK) tidak menular kepada manusia, dan jika ada peternak yang hewan ternaknya mengalami gejala penyakit PMK, agar segera melaporkan kepada Kepala Desa/Bahbinkamtibmas/Babinsa/Dinas Peternakan agar mendapatkan penanganan selanjutnya”, ucap Briptu Heru.

Para peternak yang mendapat kunjungan dan pelayanan dari Bhabinkamtibmas merasa senang karna merass di perhatikan dan di layani oleh Polres Langkat.

Warga juga siap bekerja sama dan menginformasikan dengan aparat kepolisian serta dinas terkait jika mendengar atau mengetahui ada hewan ternak yang mengalami gejala penyakit PMK.(021)

Berita Untuk Anda

Terpopuler

BERITA TERKAIT

BERITA LAINNYA

Tekankan Pentingnya Pembentukan Generasi 4B, Orasi Wabup Taput Pada Acara Wisuda Akademi Pariwisata ULCLA

Taput | (Neracanews)- ‎Wakil Bupati Tapanuli Utara, Deni Parlindungan Lumbantoruan, menyampaikan orasi ilmiah pada Wisuda Ahli Madya (Diploma III) Perhotelan Angkatan ke-4 sekaligus Dies...

Program Makanan Bergizi Gratis Dikesampingkan di SMPN 2 Tigapanah

Program prioritas Presiden Prabowo Subianto, Makanan Bergizi Gratis (MBG), disinyalir dianggap remeh oleh pihak SMP Negeri 2 Tigapanah. Indikasi ini terlihat jelas di lingkungan...

Wali Kota Mahyaruddin Dorong PWI Jadi Garda Terdepan Informasi Publik

Tanjungbalai – Wali Kota Tanjungbalai, Mahyaruddin Salim menyatakan dukungan penuh Pemerintah Kota terhadap Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Tanjungbalai dalam mengikuti berbagai agenda kelembagaan dan...

Pemprov Sumut Genjot KUR untuk UMKM, Realisasi Sudah Capai Rp13,4 Triliun

MEDAN – Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sumatera Utara (Sumut) berkolaborasi dengan perbankan terus menggenjot penyaluran Kredit Usaha Rakyat (KUR) bagi pelaku Usaha Mikro Kecil Menengah...

Wakil Bupati Tinjau Seleksi Kelas Unggulan di SMPN 3 Tarutung

Tapanuli Utara | (Neracanews) – Wakil Bupati Tapanuli Utara, Dr. Deni Lumbantoruan, M.Eng., bersama Sekretaris Dinas Pendidikan, Betty Sitorus, mengunjungi SMP Negeri 3 Tarutung...