Rabu, November 12, 2025
spot_img

Pemkab Asahan Gelar Ujian Dinas dan Penyesuaian Kenaikan Pangkat, Perkuat Sistem Pembinaan Karier ASN

Kisaran— Pemerintah Kabupaten Asahan terus memperkuat sistem pembinaan karier Aparatur Sipil Negara (ASN) berbasis merit melalui pelaksanaan Ujian Dinas dan Ujian Penyesuaian Kenaikan Pangkat (UPKP). Kegiatan yang berlangsung di Aula Melati Kantor Bupati Asahan ini diikuti oleh 78 peserta dari berbagai perangkat daerah dan dilaksanakan selama tiga hari dengan metode Computer Assisted Test (CAT) serta wawancara karya tulis, Selasa (4/11/2025).

Pelaksanaan ujian ini berpedoman pada Peraturan Kepala BKN Nomor 12 Tahun 2002 serta Keputusan Bupati Asahan Nomor 100.3.3.2-97.3-5.2 Tahun 2023 tentang pembentukan tim pelaksana ujian dinas dan penyesuaian ijazah. Tujuannya untuk menilai kompetensi, pengetahuan, dan etika kerja ASN yang memenuhi syarat kenaikan pangkat, sehingga jenjang karier benar-benar mencerminkan peningkatan profesionalitas dan kinerja aparatur.

Kegiatan tersebut mendapat supervisi teknis dari Kantor Regional VI BKN Medan, yang memastikan seluruh tahapan berjalan secara objektif, transparan, dan bebas intervensi. Penerapan sistem digital CAT menjadi wujud nyata komitmen Pemerintah Kabupaten Asahan bersama BKN dalam menciptakan tata kelola kepegawaian yang bersih, akuntabel, dan berbasis kinerja.

Dalam sambutan pembukaannya, Bupati Asahan yang diwakili Sekretaris Daerah Kabupaten Asahan, Drs. Zainal Arifin Sinaga, M.H., menegaskan bahwa kenaikan pangkat bukan semata-mata penghargaan atas masa kerja, melainkan pengakuan terhadap kompetensi, integritas, dan dedikasi ASN dalam memberikan pelayanan publik.

“Saya berharap seluruh peserta dapat mengikuti ujian ini dengan jujur dan penuh semangat. Ujian ini bukan hanya evaluasi, tetapi juga bagian dari pembelajaran untuk meningkatkan kapasitas diri sebagai abdi negara,” ujar Zainal.

Pemerintah Kabupaten Asahan berharap, pelaksanaan ujian dinas dan penyesuaian kenaikan pangkat ini dapat melahirkan ASN yang berintegritas, profesional, dan adaptif terhadap perubahan, sehingga mampu menghadapi tantangan birokrasi modern dan memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat. (As)

Berita Untuk Anda

Terpopuler

BERITA TERKAIT

BERITA LAINNYA

Bupati Asahan Tekankan Pentingnya Peran Wartawan sebagai Penyeimbang Informasi Publik

Medan — Bupati Asahan, Taufik Zainal Abidin, S.Sos., M.Si., menegaskan bahwa wartawan memiliki peran strategis sebagai penyeimbang informasi publik di era digital yang penuh...

HUT ke-14 Partai Nasdem, Wujudkan Semangat Kolaborasi untuk Asahan Maju

Kisaran — Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-14 Partai Nasdem di Kantor DPD Partai Nasdem Kabupaten Asahan, Jalan Jati No. 5A, Kisaran Barat, berlangsung...

Sumatera Utara Jadi Tuan Rumah Kejuaraan Atletik Asia Tenggara U18 dan U20 ke-17

DELISERDANG – Provinsi Sumatera Utara (Sumut) kembali menjadi sorotan kawasan Asia Tenggara. Untuk pertama kalinya, Kejuaraan Atletik Asia Tenggara U18 dan U20 ke-17 atau...

Dinas Pertanian Karo Akan Laporkan Kios UD Palemta

Dinas Pertanian Kabupaten Karo berkomitmen menindak tegas kios pengecer pupuk subsidi yang terbukti menjual di atas Harga Eceran Tertinggi (HET), salah satunya kios penyalur, UD Palemta,...

Forkopimda Asahan Peringati Hari Pahlawan dengan Upacara dan Ziarah di TMP Kisaran

Kisaran — Momentum Hari Pahlawan Tahun 2025 di Kabupaten Asahan diperingati dengan khidmat melalui dua kegiatan utama, yakni Upacara Peringatan Hari Pahlawan di Halaman...