Selasa, November 11, 2025
spot_img

Wakil Bupati Asahan Hadiri Zikir dan Doa Akbar untuk Jemaah Haji

Wakil Bupati Asahan, Rianto, SH,m., MH menghadiri acara Zikir dan Doa Akbar bersama untuk jemaah haji Kabupaten Asahan yang sedang melaksanakan Wukuf di Padang Arafah. Acara ini dilaksanakan di Masjid Siti Zubaidah Mutiara, Jalan Budi Utomo, Kelurahan Mutiara, Kecamatan Kota Kisaran Timur, Kabupaten Asahan, pada Kamis (05/06/2026).

Dalam kesempatan tersebut, Wakil Bupati Asahan mengucapkan terima kasih atas terselenggaranya acara Zikir Akbar dan Doa bersama untuk jemaah haji Kabupaten Asahan. Beliau berharap agar jemaah dapat kembali ke Tanah Air dalam keadaan sehat dan menjadi haji yang mabrur.

Wakil Bupati juga berharap bahwa acara ini dapat menjadi sumber dakwah bagi umat Islam di Kabupaten Asahan, sehingga dapat menciptakan masyarakat yang religius dan berbudi pekerti luhur. Selain itu, acara ini juga diharapkan dapat menjadi sarana silaturahmi yang baik bagi warga Muslim dan Muslimah di Kabupaten Asahan.

Dalam acara tersebut, turut hadir berbagai tokoh penting, termasuk Ketua DPRD Kabupaten Asahan, Efi Irwansyah Pane, Camat Kisaran Timur, Penceramah Dr. H. Faisal Sadat Harahap, Asisten administrasi umum serta tamu undangan lainnya. Kehadiran mereka menambah semangat dan kekhusyukan dalam pelaksanaan Zikir dan Doa Akbar tersebut.

Dengan diadakannya acara ini, diharapkan dapat memperkuat iman dan taqwa masyarakat Kabupaten Asahan, serta meningkatkan kesadaran akan pentingnya berdoa dan berzikir dalam kehidupan sehari-hari. (As)

Berita Untuk Anda

Terpopuler

BERITA TERKAIT

BERITA LAINNYA

Sumatera Utara Jadi Tuan Rumah Kejuaraan Atletik Asia Tenggara U18 dan U20 ke-17

DELISERDANG – Provinsi Sumatera Utara (Sumut) kembali menjadi sorotan kawasan Asia Tenggara. Untuk pertama kalinya, Kejuaraan Atletik Asia Tenggara U18 dan U20 ke-17 atau...

Dinas Pertanian Karo Akan Laporkan Kios UD Palemta

Dinas Pertanian Kabupaten Karo berkomitmen menindak tegas kios pengecer pupuk subsidi yang terbukti menjual di atas Harga Eceran Tertinggi (HET), salah satunya kios penyalur, UD Palemta,...

Pemprov Sumut Perkuat Mitigasi dan Pengawasan Makanan Bergizi di Sekolah

MEDAN – Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sumatera Utara (Sumut) terus memperkuat langkah mitigasi dan pengawasan terhadap potensi kasus keracunan yang diduga disebabkan oleh konsumsi Makanan...

PWI Sumut Gelar Seleksi Anggota Muda dan Kenaikan Status

Medan - Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Provinsi Sumatera Utara (Sumut) akan melaksanakan ujian penerimaan anggota Muda dan kenaikan tingkat anggota Biasa PWI yang direncanakan...

Rico Waas Ajak Jemaat HKBP Sei Agul Bersatu Dalam Semangat “Medan untuk Semua”

Wali Kota Medan, Rico Tri Putra Bayu Waas, menegaskan, tidak boleh ada satu pun warga yang tertinggal dalam proses pembangunan Kota Medan. "Kemajuan kota hanya...