Kamis, November 20, 2025
spot_img

Profil Irjen Pol Suwondo Nainggolan yang Menjabat Kapolda DIY

Neracanews | Jakarta – Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo kembali merotasi posisi sejumlah perwira tinggi (pati). Salah satunya adalah Irjen Pol Suwondo Nainggolan menjadi Kapolda DIY yang sebelumnya menjabat Kakorbinmas Baharkam Polri.

Irjen Pol Suwondo Nainggolan S.I.K., M.H. kelahiran 26 April 1972, adalah lulusan Akpol 1994 dan berpengalaman dalam bidang reserse, segudang prestasi yang di dapat menjadi sebuah proses karir yang luar biasa.

Irjen Pol Suwondo Nainggolan merupakan salah satu Jenderal termuda yang meraih Bintang Dua dan beberapa jabatan yang pernah diemban beliau adalah :

Kasat Reskrim Polres Metro Bekasi
Kapolsek Metro Setiabudi, Jaksel
Kasat Reskrim Polres Metro Jakpus
Kasubdit V/Korupsi Ditreskrimsus Polda Metro Jaya
Pamen Polda Metro Jaya (2011)
Kasubdit I/Kamneg Ditreskrimum Polda Metro Jaya (2013)
Kapolres Karimun (2014)
Wakapolresta Barelang (2015)
Kasubdit V Dittipidum Bareskrim Polri (2016)
Kasubdit I Dittipidter Bareskrim Polri
Dirresnarkoba Polda Metro Jaya (2017)
Analis Kebijakan Madya bidang Pidum Bareskrim Polri (2019)
Koorspripim Polri (2019)
Karobinkar SSDM Polri (2020)
Kakorbinmas Baharkam Polri (2020)
Kapolda DIY (2022)

Mutasi ini tertuang dalam Surat Telegram Kapolri dengan nomor ST/2224/X/KEP./2022 tertanggal 14 Oktober 2022 yang ditandatangani AS SDM Polri Irjen Pol Wahyu Widada dan surat Keputusan Kapolri Nomor KEP/1386/X/2022.

Kadiv Humas Polri Irjen Dedi Prasetyo membenarkan penerbitan surat telegram tersebut. Menurutnya, mutasi tersebut dilakukan untuk meningkatkan kinerja organisasi Polri.

“Ya betul, ada Surat Telegram dalam rangka tour of duty and tour area, mutasi adalah hal yang alamiah dalam organisasi dalam rangka promosi dan meningkatkan kinerja organisasi,” kata Dedi kepada wartawan. (021)

Berita Untuk Anda

Terpopuler

BERITA TERKAIT

BERITA LAINNYA

Tekankan Pentingnya Pembentukan Generasi 4B, Orasi Wabup Taput Pada Acara Wisuda Akademi Pariwisata ULCLA

Taput | (Neracanews)- ‎Wakil Bupati Tapanuli Utara, Deni Parlindungan Lumbantoruan, menyampaikan orasi ilmiah pada Wisuda Ahli Madya (Diploma III) Perhotelan Angkatan ke-4 sekaligus Dies...

Program Makanan Bergizi Gratis Dikesampingkan di SMPN 2 Tigapanah

Program prioritas Presiden Prabowo Subianto, Makanan Bergizi Gratis (MBG), disinyalir dianggap remeh oleh pihak SMP Negeri 2 Tigapanah. Indikasi ini terlihat jelas di lingkungan...

Wali Kota Mahyaruddin Dorong PWI Jadi Garda Terdepan Informasi Publik

Tanjungbalai – Wali Kota Tanjungbalai, Mahyaruddin Salim menyatakan dukungan penuh Pemerintah Kota terhadap Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Tanjungbalai dalam mengikuti berbagai agenda kelembagaan dan...

Pemprov Sumut Genjot KUR untuk UMKM, Realisasi Sudah Capai Rp13,4 Triliun

MEDAN – Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sumatera Utara (Sumut) berkolaborasi dengan perbankan terus menggenjot penyaluran Kredit Usaha Rakyat (KUR) bagi pelaku Usaha Mikro Kecil Menengah...

Wakil Bupati Tinjau Seleksi Kelas Unggulan di SMPN 3 Tarutung

Tapanuli Utara | (Neracanews) – Wakil Bupati Tapanuli Utara, Dr. Deni Lumbantoruan, M.Eng., bersama Sekretaris Dinas Pendidikan, Betty Sitorus, mengunjungi SMP Negeri 3 Tarutung...