Kamis, November 13, 2025
spot_img

Bupati Karo Cory Sriwaty Sebayang Hadiri Pelantikan Pengurus Perbakin Tanah Karo

Karo – Bupati Karo Cory Sriwaty Sebayang hadir dalam acara pelantikan Pengurus Perbakin Kabuparen Karo yang di gelar di Jambur Pemkab.Karo, Minggu (18/06/2023).

Pangdam I Bukit Barisan Mayjen TNI Achmad Daniel Chardin, S.E., M.Si yang juga merupakan Ketua Umum Pengprov Perbakin Sumatera Utara melantik langsung kepengurusan Perbakin Kabupaten Karo masa bakti 2023-2027. Dalam periode ini, Sakti Sitepu terpilih sebagai Ketua Perbakin Pengkab Karo.

Dalam acara ini juga, dilakukan penutupan dan sekaligus penyerahan hadiah kejuaraan menembak Perbakin Pengkab Karo “Piala Bupati Karo” Tahun 2023 yang telah dilaksanakan selama 2 (dua) hari sejak tanggal 17 s/d 18 Juni 2023 di Lapangan Samura Kabanjahe.

Dalam sambutannya Bupati Karo menyampaikan ucapan terimakasih kepada Ketua Umum Pengprov Perbakin Sumatera Utara yang telah berkenan melantik kepengurusan Perbakin Pengkab Karo.

“Kepada Bapak Ketua Umum Pengprov Perbakin Sumatera Utara, saya ucapkan terimakasih yang telah bersedia meringankan langkah untuk hadir sekaligus melantikan pengurus Perbakin Pengkab.Karo”, ucap Bupati Karo.

“Saya ucapkan selamat bertugas kepada seluruh pengurus yang baru dilantik dan tunjukkan karya bakti saudara-saudara kedepan demi kemajuan Perbakin Kabupaten Karo”, tambahnya.

Turut hadir dalam acara ini, Wakil Bupati Karo, Theopilus Ginting, Danrem 023/Kawal Samudra, Kolonel Inf Lukman Hakim, Danrindam I Bukit Barisan, Kolonel Inf Budhi Utomo, S.I.P, Dandim 0205/TK, Letkol Inf Benny Angga Ambar Suoro, Perwakilan Forkopimda Kab.Karo, serta para peserta dan official kejuaraan menembak dari club menembak dan Perbakin Se-Sumatera Utara. (As)

Berita Untuk Anda

Terpopuler

BERITA TERKAIT

BERITA LAINNYA

Kebakaran Rumah Hakim Khamozaro “Masih Misteri” LBH Medan Desak Polisi

Medan - Sepekan peristiwa kebakaran rumah Hakim Pengadilan Negeri Medan, Khamozaro Waruwu, pada 4 November 2025 di Komplek Taman Harapan Indah, Medan Selayang. Hingga...

Atasi Persoalan Sampah di Sumut, Proyek Pengolahan Sampah Menjadi Energi Listrik Dimulai 2026

MEDAN – Proyek Pengolahan Sampah Menjadi Energi Listrik (PSEL) mulai di Provinsi Sumatera Utara (Sumut) dimulai tahun 2026. PSEL yang rencananya berlokasi di Kota...

Diikuti 10 Negara, Sumut Siap Jadi Tuan Rumah dan Sukseskan Kejuaraan Atletik Asia Tenggara 2025

MEDAN – Provinsi Sumatera Utara (Sumut) siap menjadi tuan rumah penyelenggaraan Kejuaraan Atletik Asia Tenggara U18 dan U20 ke-17 atau The 17th SEA U18...

Bupati Asahan Tekankan Pentingnya Peran Wartawan sebagai Penyeimbang Informasi Publik

Medan — Bupati Asahan, Taufik Zainal Abidin, S.Sos., M.Si., menegaskan bahwa wartawan memiliki peran strategis sebagai penyeimbang informasi publik di era digital yang penuh...

HUT ke-14 Partai Nasdem, Wujudkan Semangat Kolaborasi untuk Asahan Maju

Kisaran — Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-14 Partai Nasdem di Kantor DPD Partai Nasdem Kabupaten Asahan, Jalan Jati No. 5A, Kisaran Barat, berlangsung...