Kamis, April 24, 2025
spot_img

Tiga OTK Bawa Senjata Aniaya Pekerja, Dilaporkan Kepolisi

MEDAN – Malang nasib bagi pekerja Warkop Billyar bernama Arif Gunawan (34), di aniaya 3 orang takdikenal (OTK) membawa senjata, Rabu (1/11/2023) Subuh, sekira pukul 03.30 Wib, di Jalan Sei Belutu nomor 35 Kecamatan Medan Selayang Kota Medan.

Awalnya seusai bekerja Arif Gunawan ragu pulang kerumahnya, karena sudah terlalu larut, hingga duduk di Warkop Billyar itu menunggu pagi.

Sekira pukul 03.30 Wib, Warkop Billyar itupun di datangi OTK.

Menurut keterangan keluarga korban berinisial A (26), ketiga OTK itu datang menanyakan seseorang yang tidak di kenal, langsung membabibuta menganiaya Arif Gunawan.

“Jujur kau, Kutembak kau nanti,” sebut A menirukan Arif Gunawan ketika mengutarakan aksi brutal OTK itu, Rabu malam (1/11/2023).

Akibat dari penganiayaan itu, korban (Arif), mengalami luka di Pelipis Mata dan Kepala bagian belakang, hingga harus dirawat di salah satu Klinik terdekat.

Peristiwa itupun kini sudah dilaporkan oleh orang tua korban bernama Sulasmi (72), sesuai dengan STTPL-Nomor LP/B/2017/X/2023/SPKT/Polsek Sunggal/Polrestabes Medan/Polda Sumut.

Terkait laporan itu, Kanit Reskrim Polsek Sunggal Iptu Suyanto dan Kapolsek Sunggal Kompol Yudha ketika di hubungi via Seluler dan Whatsapp, belum menjawab wartawan.(ps)

Berita Untuk Anda

Terpopuler

BERITA TERKAIT

BERITA LAINNYA

Ini Perkembangan Informasi Terkini Coretax DJP

Sehubungan dengan implementasi aplikasi administrasi perpajakan Direktorat Jenderal Pajak (Coretax DJP), relis yang diterima awak media, Rabu (23/4/2025) dengan ini disampaikan pembaruan sistem informasi...

Propam Polda Sumut Tegaskan Komitmen Penegakan Kode Etik Polri dalam Dialog Interaktif Halo Polisi di RRI Medan

Medan – Kepolisian Daerah Sumatera Utara melalui Bidang Profesi dan Pengamanan (Bid Propam) kembali menegaskan komitmennya dalam menegakkan Kode Etik Kepolisian Republik Indonesia. Komitmen...

Serahkan SK Pengangkatan 529 CPNS Pemko Medan, Rico Waas: Jaga Diri Tetap Tidak Ternoda Permasalahan

Medan - Wali Kota Medan Rico Tri Putra Bayu Waas menyerahkan Surat Keputusan (SK) Pengangkatan 529 Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Pemko Medan, Rabu...

Sempat Naik Rp 23 Ribu Harga Emas Antam Turun Per Hari Ini

Harga emas Antam mendadak turun drastis pagi ini. Padahal, harga emas Antam sempat naik Rp 23 ribu per gram pagi ini. Berdasarkan data dari Butik...

Anda Harus Tahu 10 Gejala Awal Gagal Ginjal yang Perlu Diperhatikan

Gejala awal gagal ginjal sering kali tampak ringan, sehingga banyak orang baru menyadarinya ketika kondisi sudah memburuk. Jika sudah parah, gagal ginjal akan sulit...