Karo – Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Kabupaten Karo, hingga saat ini telah menerima sejumlah logistik untuk keperluan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) tahun 2024.
Adapun logistik yang sudah diterima, berupa keperluan dan kelengkapan logistik di Tempat Pemungutan Suara (TPS) yang nantinya digunakan dalam proses pemungutan suara di tanggal 27 November 2024 mendatang.
Berdasarkan keterangan dari Ketua KPUD Kabupaten Karo Rendra Gaulle Ginting, hingga saat ini ada sembilan jenis logistik yang telah diterima oleh KPUD Karo dari pusat.
“Sudah ada sembilan jenis yang datang,” ujar Rendra, Minggu (27/10/2024).
Dirinya menjelaskan, dari seluruh logistik yang telah datang diterima secara bertahap oleh KPUD Kabupaten Karo di gudang logistik yang terletak di Jalan Jalan Letnan Mumah Purba, Kabanjahe.
Saat ini, logistik tersebut sudah disimpan secara rapih di gudang dengan turut mendapatkan penjagaan ketat dari KPUD Karo sendiri hingga dari personel Polres Tanah Karo.
Dijelaskan Rendra, adapun logistik untuk keperluan Pilkada Karo yang sudah disimpan secara rapih di gudang di antaranya kabel ties sejumlah 4.038 pcs, bilik suara sejumlah 2.692 buah tambah cadangan empat buah sehingga total 2.696 buah.
Kemudian, segel sejumlah 33.133 buah, kotak suara sejumlah 1.380 buah, tinta sejumlah 1.346 botol, sampul kubus 7.672 buah, dan formulir C plano gubernur dan wakil gubernur 673 set.
“Kita juga sudah menerima formulir C Plano Bupati dan Wakil Bupati 673 set, dan sampul Biasa C Hasil 1.346 lembar,” ucapnya.
Ketika ditanya perihal kapan rencana surat suara akan tiba, Rendra mengaku dari jadwal yang telah mereka dapat dari pusat direncanakan surat suara akan tiba pada Selasa (29/10/2024) mendatang.
Dirinya menjelaskan, berdasarkan informasi yang didapat surat suara yang dicetak di pulau Jawa tersebut, nantinya terlebih dahulu tiba di Kota Medan.
“Nanti rencananya jam 2 siang akan dilepas dari Belawan. Untuk sampai di Kabupaten Karo, kita tinggal menunggu informasi lebih lanjut karena tergantung bagaimana di perjalanan juga dari Medan ke Kabanjahe,” pungkasnya. (As)