Kamis, April 24, 2025
spot_img

Sumiati Gadis Penderita Tumor Otak Kini Mendapat Perawatan di RSUD dr. Husni Thamrin Natal

Neracanews | Mandailing Natal – Sumiati seorang gadis berusia 21 Tahun yang sudah lama menderita tumor otak hari ini sudah dijemput dari rumahnya di Desa Pasar VI Natal, Kecamatan Natal untuk mendapatkan perawatan di RSUD dr. Husni Thamrin Natal. Selasa, (07/06/2022).

Informasi yang diperoleh media ini dari salah satu warga Desa Pasar VI Natal bahwa sumiati “pada Tahun 2020 Sumiati kembali dibawa keluarganya berobat kemedan di RS Murni Teguh, dan hasil pemeriksaan Sumiati terkena tumor dikepala bagian belakang. Dokter menganjurkan agar segera dioperasi.

Lanjutnya “Lagi-lagi apalah daya Sumiati dari keluarga kurang mampu tak bisa berbuat banyak, mereka hanya bisa berobat jalan dan pengobatan tradisional. Hingga ditahun 2021 ayah Sumiati meninggal dunia. Harapan Sumiati putus, kini ia bersama ibu yang yang mulai sakit-sakitan juga bersama saudara laki-lakinya yang masih remaja hanya bisa pasrah dengan keadaan Sumiati. Setiap saat Sumiati menanggung rasa sakit dikepala akibat tumor” Ucap warga pasar VI melalui pesan WA

Camat Natal, M. Ridho Fahlevi Lubis, AP. M.Si saat dikonfirmasi media ini membenarkan “bahwa sumiati menderita tumor otak dan sudah dijemput dari rumahnya sejak Pukul 08.00 Wib pagi tadi untuk dibawa ke RSUD dr. Husni Thamrin dan saat ini sedang dilakukan perawatan terhadap pasien guna mendapatkan perawatan yang lebih baik dan akan ditujuk ke Rumah Sakit yang lebih memadai” Ucap Camat Ridho. (Hem Surbakti)

Berita Untuk Anda

Terpopuler

BERITA TERKAIT

BERITA LAINNYA

Ini Perkembangan Informasi Terkini Coretax DJP

Sehubungan dengan implementasi aplikasi administrasi perpajakan Direktorat Jenderal Pajak (Coretax DJP), relis yang diterima awak media, Rabu (23/4/2025) dengan ini disampaikan pembaruan sistem informasi...

Propam Polda Sumut Tegaskan Komitmen Penegakan Kode Etik Polri dalam Dialog Interaktif Halo Polisi di RRI Medan

Medan – Kepolisian Daerah Sumatera Utara melalui Bidang Profesi dan Pengamanan (Bid Propam) kembali menegaskan komitmennya dalam menegakkan Kode Etik Kepolisian Republik Indonesia. Komitmen...

Serahkan SK Pengangkatan 529 CPNS Pemko Medan, Rico Waas: Jaga Diri Tetap Tidak Ternoda Permasalahan

Medan - Wali Kota Medan Rico Tri Putra Bayu Waas menyerahkan Surat Keputusan (SK) Pengangkatan 529 Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Pemko Medan, Rabu...

Sempat Naik Rp 23 Ribu Harga Emas Antam Turun Per Hari Ini

Harga emas Antam mendadak turun drastis pagi ini. Padahal, harga emas Antam sempat naik Rp 23 ribu per gram pagi ini. Berdasarkan data dari Butik...

Anda Harus Tahu 10 Gejala Awal Gagal Ginjal yang Perlu Diperhatikan

Gejala awal gagal ginjal sering kali tampak ringan, sehingga banyak orang baru menyadarinya ketika kondisi sudah memburuk. Jika sudah parah, gagal ginjal akan sulit...