Kamis, April 24, 2025
spot_img

Polsek Natal Ungkap Kasus Tindak Pidana Perjudian Dalam Rangka Operasi Kepolisian Kewilayahan Pekat Toba 2024

Neracanews | Mandailing Natal – Dalam rangka operasi kepolisian kewilayahan Pekat Toba 2024 di wilayah Polres Mandailing Natal. Personil Polsek Natal melakukan penindakan dan mengamankan pelaku tindak pidana perjudian pada hari Senin tanggal 15 Juli 2024 sekira pukul 22:00 Wib di Desa Sikarakara IV Kecamatan Natal Kabupaten Madina.

Dasar :
(1) UU No. 02 Tahun 2002 tentang Kepolisian Negara RI.
(2) Surat Telegram Rahasia Polda Sumut Nomor : STR/166/IV/Ops.1.3.4/2024 ,tanggal Juli 2024 tentang mulai berlakunya Operasi PEKAT TOBA 2024.
(3) Surat Perintah Nomor : SPRIN/833 /VII/1.3.4/2024,tanggal 10 Juli 2024, tentang Pelaksanaan Operasi Kepolisian Kewilayahan”*PEKAT TOBA 2024*” dalam rangka penindakan terhadap berbagai bentuk kejahatan penyakit masyarakat yang meliputi aksi Premanisme, Perjudian, Pornografi, Miras dan Prostitusi menjelang pelaksanaan PON XXI Aceh – Sumut di wilayah Madina.
(4) Surat Perintah Tugas Nomor : SPRIN/ /VII/ 2024, tanggal 15 Juli 2024.

Tepatnya di Warung Sandi, pelaku BFH als G Bin RH, 23 thn, LK, Wiraswasta, Islam, Alamat Desa Sikara-Kara IV Kec. Natal Kab. Madina

Foto : Barang bukti

Personil Polsek Natal mendapatkan informasi tentang adanya Perjudian jenis Togel di Desa Sikara-kara IV Kec. Natal Kab. Madina. Selanjutnya Personil Polsek Natal langsung menuju ke TKP dan mengamankan pelaku dan barang bukti berupa :
– 2 (dua) lembar kertas bertuliskan angka-angka pasangan
– Uang RI sebanyak Rp.660.000,- (enam ratus enam puluh ribu rupiah).
– 2 (dua) buah pulpen
– 1(satu) unit Handphone merk VIVO warna kombinasi merah hitam.

Selanjutnya pelaku dan barang bukti dibawa ke Polsek Natal untuk proses hukum lebih lanjut, ungkapnya.

Demikian disampaikan Kapolsek Natal AKP Maraden Pakpahan SH kepada Neracanews.com di ruang kerjanya, Selasa 16 Juli 2024 dan
Perkembangan lebih lanjut akan dibertahukan kembali, tutupnya. (AHS)

Berita Untuk Anda

Terpopuler

BERITA TERKAIT

BERITA LAINNYA

Ini Perkembangan Informasi Terkini Coretax DJP

Sehubungan dengan implementasi aplikasi administrasi perpajakan Direktorat Jenderal Pajak (Coretax DJP), relis yang diterima awak media, Rabu (23/4/2025) dengan ini disampaikan pembaruan sistem informasi...

Propam Polda Sumut Tegaskan Komitmen Penegakan Kode Etik Polri dalam Dialog Interaktif Halo Polisi di RRI Medan

Medan – Kepolisian Daerah Sumatera Utara melalui Bidang Profesi dan Pengamanan (Bid Propam) kembali menegaskan komitmennya dalam menegakkan Kode Etik Kepolisian Republik Indonesia. Komitmen...

Serahkan SK Pengangkatan 529 CPNS Pemko Medan, Rico Waas: Jaga Diri Tetap Tidak Ternoda Permasalahan

Medan - Wali Kota Medan Rico Tri Putra Bayu Waas menyerahkan Surat Keputusan (SK) Pengangkatan 529 Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Pemko Medan, Rabu...

Sempat Naik Rp 23 Ribu Harga Emas Antam Turun Per Hari Ini

Harga emas Antam mendadak turun drastis pagi ini. Padahal, harga emas Antam sempat naik Rp 23 ribu per gram pagi ini. Berdasarkan data dari Butik...

Anda Harus Tahu 10 Gejala Awal Gagal Ginjal yang Perlu Diperhatikan

Gejala awal gagal ginjal sering kali tampak ringan, sehingga banyak orang baru menyadarinya ketika kondisi sudah memburuk. Jika sudah parah, gagal ginjal akan sulit...