Minggu, Mei 18, 2025
spot_img

Kapolrestabes Medan Berikan Penghargaan kepada Tim Reskrim Polsek Helvetia

Neracanews | Medan – Tim Reskrim Polsek Helvetia merupakan Tim Reskrim Polsek terbanyak diseluruh Polsek sejajaran Polrestabes Medan dalam upaya pemberantasan dan penggagalan peredaran narkotika di Kota Medan.

Kapolrestabes Medan, Kombes Pol. Valentino Alfa Tatareda memberikan penghargaan kepada Kapolsek Medan Helvetia Kompol H.E Sihombing, S.I.K., Kanit Reskrim Polsek Medan Helvetia Iptu M. Theo Hutama L, S.Tr.K., Panit Opsnal 1 Reskrim Polsek Medan Helvetia Ipda Fandi Setiawan, S.H., Panit Opsnal 2 Reskrim Polsek Medan Helvetia Ipda Alwan, S.H., M.Si., beserta anggota Reskrim Polsek Medan Helvetia karna bhakti yang telah banyak menggagalkan peredaran narkotika terbanyak sejajaran Polrestabes Medan, Senin (4/07/2022).

Piagam penghargaan itu diserahkan Kapolsestabes Medan saat upacara apel di Mapolrestabes Medan dalam rangka HUT BHAYANGKARA ke-76 bersama dengan personil-personil berprestasi lainnya.

Dibawah kepemimpinan Kompol Heri dan Iptu Theo, Tim Reskrim Polsek Helvetia banyak meraup prestasi dalam upaya penggagalan narkoba di Kota Medan.

Prestasi yang paling menonjol adalah Penangkapan pengedar narkoba pada saat tahun baru sebesar 2500 butir pil ekstasi dan 9000 gram sabu sabu.

Tidak sampai di situ, pada bulan maret 2022 Tim Reskrim Polsek Helvetia kembali menangkap Bandar besar narkoba jenis sabu sabu dengan barang bukti sebesar 7000gr

Kapolsek Helvetia Kompol H.E.Sihombing, S.I.K., mengaku bangga dan berpesan kepada anggotanya agar tidak merasa cepat berpuas diri. Kinerja yang sudah baik ini diharapkan dapat ditingkatkan lagi.

Menurut Kompol H.E.Sihombing upaya penggagalan peredaran narkotika merupakan wujud dari program bapak Kapolri tentang upaya memerangi narkoba, dan Polsek Helvetia akan terus dan selalu menomor satukan dalam memerangi narkoba di sumatera utara khususnya Kota Medan, tutup Kompol Heri.(021)

Berita Untuk Anda

Terpopuler

BERITA TERKAIT

BERITA LAINNYA

Oknum Penyidik dan Paminal Terlapor, Buntut Dugaan Gelapkan Hp

Medan - Dugaan penggelapan Handphone (Hp) korban pembunuhan almarhum Rita Jelita Sinaga berbuntut panjang. Sebelumnya oknum Penyidik pembantu Polsek Medan Sunggal, Polrestabes Medan, inisial TA,...

Terima Audiensi Lintas Sektoral, Wakil Bupati Serdang Bedagai Adlin Dukung Program Keumatan dan Kepemudaan Menuju Sergai MANTAB

Wakil Bupati Serdang Bedagai (Wabup Sergai) H. Adlin Tambunan didampingi Staf Ahli Bupati Bidang Kemasyarakatan dan SDM Kahar Effendi, S.Sos menerima tiga audiensi dari...

Bupati Karo Antonius Ginting Gelar Rapat Koordinasi Sektor Kesehatan Tekankan Pelayanan yang Unggul Terjangkau dan Berbasis Pemerintah

Kabanjahe — Bupati Karo, Brigjen Pol (Purn.) Dr. dr. Antonius Ginting, Sp.OG., M.Kes., memimpin langsung rapat strategis bersama jajaran Dinas Kesehatan, Direktur RSUD, Kepala...

Rico Waas Sambut Baik Hackademy Ingin Kenalkan Pembelajaran Digitalisasi di Sekolah

Medan - Pemko Medan di bawah kepemimpinan Wali Kota Medan Rico Tri Putra Bayu Waas bersama Wakil Wali Kota Medan H Zakiyuddin Harahap memiliki...

Wakil Bupati Karo Komando Tarigan Pantau Pelaksanaan Gotong Royong Pemerintah Kabupaten Karo di Puncak Gundaling Berastagi

Pelaksanaan gotong royong Pemerintah Kabupaten Karo di Puncak Gundaling Berastagi dilaksanakan untuk yang ketiga kalinya pada hari ini, Jumat (16/05/2025). Kegiatan gotong royong yang dilaksanakan...