Kamis, Oktober 23, 2025
spot_img

Bupati Karo Cory Sriwaty Sebayang: Melihat Masa Lalu Sebagai Sebuah Mata Rantai Sejarah

Karo – Pemerintah Kabupaten Karo bersama Forkopimda Kabupaten Karo Memperingati Hari Jadi Kabupaten Karo ke – 78 Tahun 2024 dengan mengusung tema “Gerak Bersama Menuju Karo Maju” Jumat (08/03/2024).

Pada kesempatan ini, Bupati Karo Cory Sriwaty Sebayang atas nama Pemerintah, Forkopimda serta seluruh masyarakat Kabupaten Karo menyampaikan rasa terima kasih dan penghargaan kepada seluruh penggagas, akademisi – akademisi, pemuka masyarakat dan tokoh adat serta seluruh elemen masyarakat yang ikut ambil bagian dengan segala jerih lelah untuk mewujudkan Hari Jadi Kabupaten Karo.

“Dengan sebuah peringatan yang dilaksanakan hari ini, kami berupaya melihat masa lalu sebagai sebuah mata rantai sejarah dan sebuah masa lalu adalah fondasi yang sangat bernilai sebagai referensi untuk masa kini dan masa depan,” ungkap Bupati Karo.

Sebelumnya Pemkab Karo bersama Forkopimda, pimpinan DPRD Karo melaksanakan Upacara di Taman Makam Pahlawan Kabanjahe dan dilanjutkan dengan Rapat Paripurna Istimewa DPRD Kabupaten Karo.

Selanjutnya Bupati Karo bersama Forkopimda, Ketua dan Wakil Ketua DPRD Karo memotong tumpeng Hari Jadi Kabupaten Karo ke 78.

Pada acara ini juga disediakan kuliner Karo yang dibagikan secara gratis dengan menukarkan kupon yang telah disediakan oleh panitia dan ditampilkan juga hiburan musik, pertunjukan teatrikal “Bumi Hangus” yang dipersembahkan oleh Karang Taruna Rumah Kabanjahe. Kemudian Bupati dan rombongan meninjau stan UMKM, stan Dinas terkait serta stan BUMN/BUMD. (As)

Berita Untuk Anda

Terpopuler

BERITA TERKAIT

BERITA LAINNYA

Wakil Bupati Asahan Buka Pelatihan Manajemen Ritel dan Kurasi Produk UMKM

Kisaran — Pemerintah Kabupaten Asahan melalui Dinas Koperasi, Perdagangan dan Perindustrian (Diskopdagin) menggelar Pelatihan Manajemen Ritel dan Kurasi Produk UMKM di Gedung Dekranasda Kisaran....

Bupati Asahan Tekankan Peran Strategis Santri dalam Membangun Indonesia Berkeadaban

Kisaran — Peringatan Hari Santri Nasional Tahun 2025 di Kabupaten Asahan berlangsung khidmat dan penuh semangat, meski diguyur hujan. Upacara yang digelar di Alun-alun...

Rico Waas Ambil Sumpah Janji dan Lantik 53 Pejabat Fungsional, Pesankan Pakai Hati Dalam Bekerja Tunjukkan Profesional dan Integritas

Sebanyak 53 orang Pejabat Fungsional diambil sumpah janji dan dilantik oleh Wali Kota Medan Rico Tri Putra Bayu Waas di ruang rapat III, Balai...

Pemprov Sumut Tata Ulang Struktur OPD, Tingkatkan Efektivitas Pemerintahan

‎MEDAN – Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sumatera Utara (Sumut) tengah melakukan penataan ulang struktur organisasi perangkat daerah (OPD) secara menyeluruh. Langkah ini ditempuh untuk meningkatkan...

Tanah Terluka Iman Bangkit, ‎Seruan dari Sihaporas Tutup TPL Terus Menggema

‎MEDAN - Konflik sosial yang sudah berlangsung lama antara PT. Toba Pulp Lestari (TPL) dengan masyarakat Lamtoras dan Sihaporas, Kabupaten Simalungun, Sumatera Utara terus...