Karo – Bupati Karo, Cory Sriwaty Sebayang, kembali mengunjungi pengungsi yang terdampak bencana banjir bandang dan tanah longsor di Desa Ketawaren, Kecamatan Juhar, Selasa (29/10/2024).
Peninjauan ini turut dihadiri oleh Dandim 0205/TK, Letkol Inf Ahmad Afriyan Rangkuti, Kepala Kejaksaan Negeri Karo, Darwis Burhansyah, S.H.,M.H, Wakapolres Tanah Karo, Kompol Zulham, S.H., S.Kom., M.H., M.M, Asisten dan Kepala Perangkat Daerah terkait di lingkungan Pemerintah Kabupaten Karo serta Forkopimcam Juhar.
Dalam peninjauan tersebut, Bupati berkeliling untuk melihat kondisi desa dan menginstruksikan kepada dinas terkait agar segera melakukan upaya yang diperlukan sebelum masyarakat dapat kembali ke desa mereka.
Setelah meninjau lokasi, Bupati melanjutkan kunjungan ke posko pengungsian di SD Negeri 1 Juhar. Di sana, ia menyerahkan sayur-sayuran kepada masyarakat yang berada di posko pengungsian.
Bupati juga menghimbau agar masyarakat tetap sabar, dan menegaskan bahwa upaya pemulihan akan dilakukan secepat mungkin agar warga bisa kembali ke desa mereka dengan aman.
“Kami berkomitmen untuk melakukan segala upaya dalam penanganan bencana ini. Pemerintah akan memberikan perhatian serta dukungan dalam proses pemulihan, agar masyarakat Desa Ketawaren bisa bangkit dari bencana yang melanda,” ucap Bupati.
“Kita semua berharap, bencana tidak lagi terjadi. Namun jika terjadi lagi, kita harus lebih siap dan melakukan upaya mitigasi yang lebih baik lagi, sehingga jatuhnya korban baik jiwa maupun materi dapat lebih diminimalisir,” pesan Bupati Cory Sebayang.
Masih pada kesempatan itu, Bupati Cory Sriwaty Sebayang mengingatkan, bencana dapat terjadi kapan saja dimana saja, semua terjadi berdasarkan kehendak Yang Maha Kuasa. Ini adalah cobaan. Semoga kita bisa mengambil hikmah di balik kejadian tersebut, ujarnya.
“Oleh karena itu, saya menghimbau kepada seluruh masyarakat Desa Ketawaren untuk meningkatkan kewaspadaan dan kesiapsiagaan dalam menghadapi bencana,” ujarnya.
Seperti diketahui, sebelumnya juga Bupati Karo, Cory Sriwaty Sebayang bersama Forkopimda Kabupaten Karo menggelar rapat koordinasi dengan Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) RI yang dilaksanakan di Ruang Rapat Bupati Karo, Jalan Letjen Jamin Ginting Kabanjahe, Senin (21/10/2024).
Rapat koordinasi dengan BNPB RI yang dalam hal ini dihadiri oleh Indri Sriarti Ginting, S.Psi, Penata Penanggulangan Bencana Ahli Muda, Direktorat Fasilitasi Penanganan Korban dan Pengungsi, Deputi Bidang Penanganan Darurat terkait percepatan penanganan bencana banjir bandang dan tanah longsor di Kecamatan Juhar dan Tigabinanga, Kabupaten Karo.
Dalam kunjungannya, BNPB RI memberikan dukungan bantuan logistik dan peralatan serta dana siap pakai sebesar dua ratus juta rupiah untuk dukungan operasional penanganan darurat bencana banjir bandang dan tanah longsor di kabupaten karo.
Indri Sriarti Ginting, S.Psi, Penata Penanggulangan Bencana Ahli Muda, Direktorat Fasilitasi Penanganan Korban dan Pengungsi, Deputi Bidang Penanganan Darurat menyebutkan bahwa pihaknya (BNPB-Red) siap mendukung langkah-langkah yang dilakukan Pemkab Karo. (As)