Jumat, November 22, 2024
BerandaPemerintahBupati Cory Sebayang Ajak Warga Gunakan Hak Pilih, Satu Suara Menentukan Masa...
spot_img

Bupati Cory Sebayang Ajak Warga Gunakan Hak Pilih, Satu Suara Menentukan Masa Depan Bangsa

Kabanjahe – Pelaksanan Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 tinggal dua hari lagi. Persiapan demi persiapan terus dimatangkan oleh lembaga penyelenggara pemilu yakni KPU dan Bawaslu bersinergi dengan Pemerintah dan stakeholder lainnya.

Warga Kabupaten Karo pun diharapkan dapat menyalurkan suaranya dengan menggunakan hak pilih di masing-masing Tempat Pemungutan Suara (TPS).

“Ingat hari Rabu 14 Februari 2024 adalah hari pencoblosan surat suara Pemilu 2024. Kita semua memilih pasangan calon presiden dan calon wakil presiden, anggota DPD, DPR-RI dan anggota DPRD tingkat provinsi serta anggota DPRD Kabupaten Karo,” ungkap Bupati Karo, Cory Sriwaty Sebayang, Sabtu (10/2/2024).

“Kepada seluruh warga Kabupaten Karo, mari cerdas memilih dan semua kita perlu memahami bahwa satu suara menentukan masa depan bangsa ini. Gunakanlah hak pilih pada pemilu Rabu 14 Februari 2024 di TPS masing masing,” ajak Bupati.

“Oleh karena itu, saya atas nama Pemerintah Daerah Kabupaten Karo meminta kepada kita semua, khususnya Aparatur Sipil Negara (ASN) ajaklah keluarga kita yang sudah terdaftar sebagai pemilih untuk berbondong menyalurkan aspirasi dan suara pilihannya di TPS,” pesannya.

Selain itu, Dia menekankan pentingnya persatuan dan kerjasama antar warga dalam mendukung proses demokrasi.

”Saya mengingatkan agar semua pihak menghindari konflik dan saling menghormati perbedaan pendapat sebagai bagian dari keberagaman masyarakat,” tegasnya.

Ajakan ini diharapkan dapat menciptakan suasana damai dan harmonis di seluruh wilayah Kabupaten Karo mencerminkan semangat demokrasi yang sehat dan dewasa.

Selain itu, orang nomor satu di Kabupaten Karo ini juga menekankan pentingnya partisipasi aktif warga dalam menyalurkan hak pilihnya di TPS, serta tetap menghormati perbedaan pilihan, menjaga harmoni dan toleransi sehingga ketertiban dan keamanan tetap terjaga dengan baik.

“Perbedaan pilihan dalam pemilu adalah hak demokrasi setiap warga negara yang harus dihormati, namun jangan sampai perbedaan menimbulkan perpecahan sesama kita, tetap jaga situasi di Kabupaten Karo dalam keadaan aman dan kondusif,” imbuh Cory Sriwaty Sebayang. (As)

RELATED ARTICLES
PILKADA SERENTAKspot_img
HARI PAHLAWANspot_img
BEROBAT GRATISspot_img
KETENTUAN PEMAKAIAN LAPANGAN OLAHRAGAspot_img
HIMBAUAN PENGIBARAN BENDERAspot_img
HARI SUMPAH PEMUDAspot_img
HARI SANTRI NASIONALspot_img
FKUB EXPOspot_img
JOB FAIR MINI MEDAN 2024spot_img
CARA PENULARAN TUBERKULOSIS (TBC)spot_img

Most Popular