Sabtu, November 23, 2024
BerandaOlahragaTerlepas Bisa Maksimal atau Tidaknya Marc Marquez di MotoGP 2021, Repsol Honda...
spot_img

Terlepas Bisa Maksimal atau Tidaknya Marc Marquez di MotoGP 2021, Repsol Honda Tetap Targetkan Titel Juara Dunia

Jakarta – Repsol Honda telah melakukan launching tim untuk MotoGP 2021 pada hari Senin (23/02/2021). Pada kesempatan ini, dua pembalap Pol Espargaro dan Marc Marquez turut hadir.

Namun seperti diketahui, Marc Marquez masih dalam fase pemulihan cedera pada tulang humerus kanan. Alhasil keikutsertaannya di seri pertama MotoGP 2021 di Sirkuit Losail, Qatar, akhir Maret dalam tanda tanya besar.

Menariknya terlepas apakah Marc Marquez bisa maksimal atau tidak pada MotoGP 2021, Alberto Puig selaku manajer Repsol Honda tetap menargetkan bisa bersaing jadi juara dunia musim ini.

“Harapan tim Honda adalah kami selalu berusaha melakukan yang terbaik. Itu berarti Anda berusaha untuk memenangkan gelar atau apapun yang Anda bisa menangkan,” kata Puig saat memberikan keterangan pada launching tim Repsol Honda.

“Itu bagian dari DNA perusahaan dan merek. Tugas dan tujuan kami adalah berusaha mencapainya. Kami memahami bahwa kami memiliki lawan yang ingin melakukan hal yang sama.”

“Tapi sebagai titik awal, tujuan kami adalah memenangkan gelar, memperbaiki motor kami dan menjadi lebih baik dalam pekerjaan kami setiap hari,” lanjutnya.

Masalahnya tanpa Marc Marquez, Repsol Honda bak macan ompong di MotoGP 2020. Tercatat raihan terbaik dirasakan Alex Marquez, itupun hanya dua kali naik podium kedua.

Alberto Puig pun berujar telah banyak belajar dari kegagalan di MotoGP 2020 dan percaya diri segala sesuatunya akan berjalan lebih baik musim ini jika Marc Marquez belum bisa maksimal.

“Orang pintar dapat mengubah masalah menjadi kesempatan untuk belajar. Kami percaya dan kami ingin percaya bahwa kami telah belajar sepanjang tahun (MotoGP 2020) dan akan menunjukkannya di masa depan. Itulah tujuan kami,” kata Alberto Puig.
Sumber: Speedweek / Bola.com

RELATED ARTICLES
PILKADA SERENTAKspot_img
HARI PAHLAWANspot_img
BEROBAT GRATISspot_img
KETENTUAN PEMAKAIAN LAPANGAN OLAHRAGAspot_img
HIMBAUAN PENGIBARAN BENDERAspot_img
HARI SUMPAH PEMUDAspot_img
HARI SANTRI NASIONALspot_img
FKUB EXPOspot_img
JOB FAIR MINI MEDAN 2024spot_img
CARA PENULARAN TUBERKULOSIS (TBC)spot_img

Most Popular