Kamis, April 17, 2025
spot_img

Kapolsek Delitua, Kompol Dedi Dharma : “Akan tetap menindak segala bentuk perjudian, apabila terbukti ditemukan di wilayah hukum Polsek Medan Delitua”

Neracanews | Medan – Reskrim Polsek Delitua mendatangi lokasi judi tembak ikan di pajak Delitua tepatnya Warung Kopi Kadim Purba Kel. Delitua Barat Kec. Delitua Sabtu (14/5) sekitar pukul 18.00 wib.

Penggrebekan berawal dari informasi masyarakat dan pemberitaan media lokal, yang menyebutkan ada aktivitas perjudian di lokasi tersebut.

Setelah polisi memperoleh informasi itu, Kapolsek Delitua Kompol Dedi Dharma langsung memerintahkan Kanit Reskrim, Iptu Irwanta Sembiring, S.H., M.H., beserta 6 orang personil Tim Reskrim Polsek Delitua untuk melakukan pengecekan lokasi yang di duga menjadi tempat pengoperasian kegiatan perjudian.

Dengan didampingi Kepling setempat dan petugas Bhabinkamtibmas, ternyata lokasi yang dilaporkan warga tidak ditemukan ada aktifitas judi meja tembak ikan.

 

Kendati demikian, Kanit Reskrim Polsek Delitua tetap memberikan himbauan kepada warga sekitar atau pemilik kedai kopi agar tidak menyediakan tempat untuk beroperasinya judi tembak ikan di lingkungannya.

Kapolsek Medan Delitua Kompol Dedi Dharma saat dikonfirmasi kru media ini membenarkan unit reskrim di perintahkan untuk mendatangi lokasi judi tersebut.

“Iya benar, tadi malam tim reskrim Polsek Medan Tuntungan mendatangi beberapa lokasi yang diduga menjadi tempat permainan judi tembak ikan,” kata Kapolsek, Sabtu (14/5).

Kompol Dedi Dharma juga mengatakan unit reskrim telah melakukan pengecekan lokasi judi tersebut sesuai informasi dari masyarakat serta pemberitaan media lokal.

“Akan tetap menindak segala bentuk perjudian, apabila terbukti ditemukan di wilayah hukum Polsek Medan Delitua” tegas Kapolsek.

Dalam kesempatan itu, Kapolsek yang tergolong dekat dengan insan pers ini, menghimbau kepada masyarakat agar tidak segan-segan memberi informasi serta melaporkan kepada pihaknya, jika menemukan ada lokasi judi di lingkungannya.(021)

 

Berita Untuk Anda

Terpopuler

BERITA TERKAIT

BERITA LAINNYA

Sidak Pasar Inpres Kisaran, Wakil Bupati Asahan Minta Pedagang Tidak Gunakan Ruas Jalan

Wakil Bupati Asahan Rianto, SH., MAP meminta kepada para pedagang kaki lima yang berjualan di sepanjang Pasar Inpres Kisaran untuk tidak menggunakan ruas jalan...

Pemerintah Kabupaten Asahan Akan Tindak Tegas ASN Yang Gunakan Narkoba

Pemerintah Kabupaten Asahan akan memberikan sanksi tegas kepada ASN di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Asahan yang ketangkap dan terbukti menggunakan narkoba. Hal ini disampaikan oleh...

Wakil Bupati Asahan Pimpin Apel di Kecamatan Kota Kisaran Barat

Wakil Bupati Asahan Rianto, SH., MAP memimpin apel gabungan di Kecamatan Kota Kisaran Barat, Rabu (16/04/2025). Pada apel ini Wakil Bupati Asahan menekankan kepada...

Majelis Ta’lim Muslimah Dambaan Perbaungan Gelar Pengajian dan Santunan Anak Yatim

Perbaungan – Pengajian Majelis Ta’lim Muslimah Dambaan (MTMD) Kabupaten Serdang Bedagai (Sergai) kembali dilaksanakan pada Selasa, 15 April 2025, di Lapangan Sepak Bola Pematang...

HBB Minta Polda Sumut Profesional Tangani Gelar Perkara Khusus Eks Karyawan PT Fiberstar

MEDAN – Organisasi kemasyarakatan Horas Bangso Batak (HBB) mendesak Kepolisian Daerah Sumatera Utara (Polda Sumut) untuk melaksanakan Gelar Perkara Khusus (GPK) secara jujur, profesional,...