Kamis, Mei 8, 2025
spot_img

Jelang Pelantikan, SMSI Tapanuli Utara audensi dengan Kapolres Tapanuli Utara

Taput (Neracanews) – Jelang Pelantikan di bulan Maret mendatang Serikat Media Seber Indonesia (SMSI) Kabupaten Tapanuli Utara yang di komandoi Darwin Nainggolan, bergerak cepat melakukan pendekatan dan pengenalan ke berbagai Institusi Pemerintahan di Kabupaten Tapanuli Utara.

Langkah awal SMSI Taput melakukan Audiensi ke Kapolres Taput, yang disambut dan diterima dengan hangat oleh Kapolres Tapanuli Utara AKBP Ernis Sitinjak di ruang aula Polres Taput, Rabu (19/02/2025).

Dalam kegiatan tersebut Kapolres yang di dampingi kasat Binmas Iptu H Sihombing dan Kasi Humas Walpon Barimbing menyambut hangat dan mengucapkan terimakasih atas kunjungan dari Rekan-rekan dari pengurus SMSI Tapanuli Utara.

Darwin Nainggolan selaku selaku pemegang mandat Ketua SMSI Taput didampingi Hengki Tobing sebagai Sekretaris dalam kesempatan itu mengucapkan terimakasih kepada Kapolres Taput yang telah berkenan menerima kedatangan SMSI Taput.

“Kami perlu menjelaskan jika kami yang hadir di sini adalah pengurus dari SMSI Taput yang baru, dan perlu juga kami sampaikan jika sebelumnya memang sudah ada pengurusnya yang sudah demilisioner, namun SMSI Taput yang saat ini adalah kami yang hadir di hadapan pak Kapolres sesuai mandat yang saya terima,” ungkapnya Darwin Nainggolan yang di Amini oleh pengurus lainnya.

Kapolres Taput AKBP Ernis Sitinjak kembali merespon keterangan pengurus SMSI dan mengatakan dirinya welcome dan terbuka kepada insan Pers selama itu untuk kebaikan Kabupaten Tapanuli Utara.

“Sebelumnya saya berpesan, marilah kita bekerja sama dalam hal yang positif untuk membangun kabupaten Tapanuli Utara yang sama-sama kita cintai. Mendukung pembangunan dan kemajuan Kabupaten Tapanuli Utara,” pungkas Kapolres.

Menyikapi ucapan Kapolres, SMSI menyatakan siap bekerjasama dengan Kapolres dan SMSI Taput siap menyajikan berita yang benar-benar akurat untuk kemajuan Tapanuli Utara.

Sehari sebelumnya, dalam memeriahkan Hari Pers Nasional 2025, pengurus SMSI Taput bersama Kapolres Taput menggelar aksi sosial di Panti Asuhan dan Panti Jompo di kecamatan Siborong-borong memberikan tali asih.

Hadir pengurus SMSI Taput yang hadir, Darwin Nainggolan selaku ketua, Sekretaris Hengky Tobing, Bendahara Henry Harianja, sekertaris panitia pelantikan Leo Siagian, Pembela Butar-butar, Reno Hutabarat, Bob Luis, Wahyu Hutabarat, Douglas Tobing dan Torus Lumbangaol.

Kegiatan Audensi berjalan dengan hangat, mengenalkan satu demi satu anggota dan pengurus SMSI Taput dengan menyebutkan nama dan media yang dipimpinnya, acara yang disuguhi dengan minum kopi juga makan siang bersama dan di akhiri dengan photo bersama. (Henry)

Berita Untuk Anda

Terpopuler

BERITA TERKAIT

BERITA LAINNYA

LBH Medan Menduga Tindakan Penembakan yang Dilakukan Kapolres Belawan Tidak Sesuai Prosedur

MEDAN – Lembaga Bantuan Hukum (LBH) Medan menyoroti tindakan penembakan yang dilakukan Kapolres Pelabuhan Belawan, AKBP Oloan Siahaan, terhadap seorang remaja berusia 15 tahun...

Sekretariat DPRD Gelar Acara Perpisahan Untuk PNS Yang Pensiun

Sebagai bentuk penghormatan terhadap pengabdian bagi Pegawai Negeri Sipil (PNS) yang bertugas di Sekretariat DPRD Kabupaten Langkat selalu diadakan acara perpisahan bagi PNS yang...

Bupati Karo Antonius Ginting Hadiri Rapat Koordinasi Penguatan Sinergi Kolaborasi dengan KPK Bahas Strategi Pemberantasan Korupsi

Jakarta – Bupati Karo, Brigjen Pol. (Purn.) DR. dr. Antonius Ginting, Sp.OG., M.Kes menghadiri rapat koordinasi dengan KPK di Gedung Merah Putih, Jakarta, Selasa...

Wakil Bupati Asahan Buka Manasik Haji 1446 H

Wakil Bupati Asahan Rianto, SH., MAP membuka manasik Haji 1446 H/2025 M Kabupaten Asahan, acara ini berlangsung di Pendopo Rumah Dinas Bupati Asahan pada...

Bupati Lantik Pengurus Tim Penggerak PKK

Bupati Asahan, Taufik Zainal Abidin, S.Sos., M.Si melantik pengurus Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP. PKK) Kabupaten Asahan masa bakti tahun 2025-2030 yang...