Kamis, November 13, 2025
spot_img

Sekda Karo: Generasi Penerus Harus Terus Berjuang Pertahankan dan Mengisi Kemerdekaan

Karo – Hari Veteran Nasional Tahun 2024 di Kabupaten Karo diperingati dengan khidmat melalui upacara ziarah nasional di Makam Pahlawan Kabanjahe, Jumat, (9/08/2024).

Upacara yang dipimpin oleh Kasdim 0205/TK Mayor Cba Jonny Siboro, SE, dimulai dengan penghormatan kepada para pahlawan yang telah berjuang untuk kemerdekaan Indonesia. Selanjutnya, kegiatan dilanjutkan dengan ramah tamah dan pemberian bingkisan kepada para veteran yang dilaksanakan di Jambur Pemkab Karo sebagai bentuk apresiasi atas pengabdian mereka.

Dalam kesempatan ini, Sekretaris Daerah Kabupaten Karo, Drs. Kamperas Terkelin Purba, M.Si, menyampaikan agar kita sebagai generasi penerus untuk tetap berjuang mempertahankan dan mengisi kemerdekaan.

“Kemerdekaan yang telah diperjuangkan dan dirasakan saat ini menjadi tanggung jawab para generasi penerus untuk terus berjuang mempertahankan dan mengisi kemerdekaan ini. Kita harus bersama-sama melanjutkan perjuangan para pahlawan dengan semangat pembangunan yang berkelanjutan.” Ujar Sekda.

Sekda juga berharap Peringatan Hari Veteran Nasional ini dapat menjadi momen refleksi dan inspirasi bagi seluruh masyarakat untuk menghargai jasa-jasa para veteran serta meneruskan semangat perjuangan mereka dalam membangun bangsa. Turut hadir, jajaran Forkopimda Karo, para Veteran dan tamu undangan lainnya.(As)

Berita Untuk Anda

Terpopuler

BERITA TERKAIT

BERITA LAINNYA

Kebakaran Rumah Hakim Khamozaro “Masih Misteri” LBH Medan Desak Polisi

Medan - Sepekan peristiwa kebakaran rumah Hakim Pengadilan Negeri Medan, Khamozaro Waruwu, pada 4 November 2025 di Komplek Taman Harapan Indah, Medan Selayang. Hingga...

Atasi Persoalan Sampah di Sumut, Proyek Pengolahan Sampah Menjadi Energi Listrik Dimulai 2026

MEDAN – Proyek Pengolahan Sampah Menjadi Energi Listrik (PSEL) mulai di Provinsi Sumatera Utara (Sumut) dimulai tahun 2026. PSEL yang rencananya berlokasi di Kota...

Diikuti 10 Negara, Sumut Siap Jadi Tuan Rumah dan Sukseskan Kejuaraan Atletik Asia Tenggara 2025

MEDAN – Provinsi Sumatera Utara (Sumut) siap menjadi tuan rumah penyelenggaraan Kejuaraan Atletik Asia Tenggara U18 dan U20 ke-17 atau The 17th SEA U18...

Bupati Asahan Tekankan Pentingnya Peran Wartawan sebagai Penyeimbang Informasi Publik

Medan — Bupati Asahan, Taufik Zainal Abidin, S.Sos., M.Si., menegaskan bahwa wartawan memiliki peran strategis sebagai penyeimbang informasi publik di era digital yang penuh...

HUT ke-14 Partai Nasdem, Wujudkan Semangat Kolaborasi untuk Asahan Maju

Kisaran — Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-14 Partai Nasdem di Kantor DPD Partai Nasdem Kabupaten Asahan, Jalan Jati No. 5A, Kisaran Barat, berlangsung...