Kamis, Oktober 17, 2024
BerandaPemerintahBupati Karo Cory Sriwaty Sebayang Hadiri Rakor Kepala Daerah dan FKPD se-Sumut

Bupati Karo Cory Sriwaty Sebayang Hadiri Rakor Kepala Daerah dan FKPD se-Sumut

Karo – Bupati Karo, Cory Sriwaty Sebayang mengikuti Rapat Koordinasi Kepala Daerah dan Forum Koordinasi Pimpinan Daerah Se-Sumut  yang dipimpin langsung oleh

Pj. Gubernur Sumatera Utara (Sumut) Agus Fatoni di Aula Raja Inal Siregar Lantai 2 Kantor Gubernur Sumut Jalan Diponegoro, Medan, Selasa (23/07/2024).

Pada kesempatan inu, Pj. Gubernur Sumatera Utra beserta Forkopimda juga melaksanakan Launching ”Gerakan Pembangunan Serentak se-Sumut” guna percepatan pembangunan di Sumut.

Tak hanya Gerakan Pembangunan Serentak se-Sumut, kedepannya Fatoni juga akan mencanangkan berbagai Gerakan Serentak guna percepatan pembangunan di Sumut. Sejauh ini, telah dicanangkan berbagai Gerakan Serentak mulai dari Gerakan Serentak Penanganan Stunting se-Sumut, Gerakan Serentak Pengendalian Inflasi se-Sumut, Gerakan Serentak Pasar Murah se-Sumut dan Gerakan Serentak Berkoperasi se-Sumut. Selain itu, kedepannya juga akan meluncurkan Gerakan Bangga Cinta Produk Sumut.

Selain itu, Fatoni juga mengajak seluruh kepala daerah dan Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Sumut untuk bersama-sama mensosialisasikan PON XXI Aceh-Sumut. Menurutnya, menjadi tuan rumah PON merupakan kebanggan bagi Sumut untuk itu dia mengajak seluruh pihak untuk membanggakan Sumut.

Promosi yang dimaksud, mulai dari branding mobil, spanduk, baliho, bahkan kegiatan wajib bernuansa PON. Hal ini bertujuan guna memperluas sosialisasi PON 2024 ke masyarakat dengan begitu diharapkan rasa kebanggaan sebagai tuan rumah muncul di masyarakat.

“Secara masif lakukan sosialisasi publikasi, sebarkan ke keluarga, staff, UPT, BUMD, buatkan stiker, bendera-bendera, branding mobil, agar masyarakat tahu dan bangga kita tuan rumah PON 2024,” kata Fatoni.

Tak hanya itu, Fatoni juga meminta panitia agar semakin memperketat time line kinerja dan memberi jarak waktu untuk target yang ditentukan. Ini dilakukan agar panitia bisa menyiapkan rencana lain, bila nantinya sesuatu tidak berjalan dengan semestinya.

“Di sisa 49 hari lagi penyelenggaraan PON, Fatoni berharap agar panitia bekerja optimal dan sepenuh hati. Dirinya meminta mereka untuk bekerja lebih agar penyelenggaraan PON berjalan lancar”tegasnya.

“Tak hanya menyukseskan PON XXI Aceh-Sumut, Fatoni juga meminta seluruh kepala daerah dan Forkopimda Sumut untuk menyukseskan program-program pemerintah. Mulai dari Pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak, pengentasan stunting, pengentasan kemiskinan ekstrim, pengendalian inflasi dan program lainnya”, Pungkasnya.

Dalam kegiatan ini turut dihadiri oleh Forkopimda Sumut mulai Kapolda Sumut Agung Setya Imam Efendi, Kajati Sumut Idianto, Kepala Perwakilan Bank Indonesia Sumatera Utara I Gede Putu Wira Kusuma, Kasdam 1/Bukit Barisan Refrizal dan Kepala Daerah se-Sumatera Utara.(As)

RELATED ARTICLES
FKUB EXPOspot_img
JOB FAIR MINI MEDAN 2024spot_img
CARA PENULARAN TUBERKULOSIS (TBC)spot_img

Most Popular