Minggu, Juli 27, 2025
spot_img

Warga Penderita Malnutrisi di Keramat Kubah Butuh Uluran Tangan Sang Darmawan

Tanjungbalai- Pelaksana Tugas (Plt) Wali Kota Tanjungbalai, H Waris Thalib didampingi Plt Kadis Kesehatan dr Ali Azhari, Kabid P2 Dinkes Yadi Hariadi dan Petugas Puskesmas mendatangi salah seorang warga yakni Nurbaiti yang didiagnosa menderita penyakit Malnutrisi yang keseharian tinggal bersama sang ibu yakni Faridah Sirait beralamat di jalan Mesjid Lk VI, Kel. Keramat Kubah, Kec. Sei Tualang Raso, Kota Tanjungbalai

Saat bertemu dengan Plt Wali Kota, pasien menceritakan apa yang dialaminya berawal dari tahun 2020, saat itu Nurbaiti didiagnosa Tuberculosis paru. Saat itu, dengan kondisi yang terbatas ekonomi, saya hanya mengkonsumsi obat paket/herbal, sebutnya.

Lanjut Nurbaiti, kondisi Malnutrisi terjadi setelah saya putuskan tidak tahan lagi mengkonsumsi obat Tuberculosis yang diberikan, kemudian malah timbul lagi penyakit Diabetes Mellitus yang menyertainya, sebutnya

Sementara itu, Kabid P2 Yadi Hariadi menyebutkan, menurut Dokter melihat kondisi Nurbaiti saat ini, seorang pasien Malnutrisi dianjurkan untuk rawat inap agar mendapatkan perhatian dan penanganan guna perbaikan nutrisi secara menyeluruh, akan tetapi jika hal ini dilakukan kendalanya tidak ada yang menjaga, karena Nurbaiti tinggal hanya berdua dengan ibunya yang mana saat ini juga sedang dalam kondisi tubuh yang kurang sehat juga

Sementara itu, Plt Wali Kota Waris Thalib memberikan semangat kepada Nurbaiti dan sang ibu Faridah Sirait tetap kuat dan tabah menerima ujian dari Allah SWT, teruslah semangat dan yakin kepada Allah dan perbanyak beribadah dan berdoa.

Untuk pengobatan lebih lanjut, saya juga sampaikan kepada dinas kesehatan, pihak puskesmas agar terus memantau kondisi Nurbaiti. Jika memungkinkan untuk di rawat inap di RSUD Dr Tengku Mansyur Tanjungbalai segera untuk dibantu prosesnya, baik administrasi dan pelayanannya, pungkas Plt Wali Kota Tanjungbalai Waris Thalib

Pada kesempatan tersebut, sebelum meninggalkan lokasi, Plt Wali Kota memberikan tali asih buat sedikit membantu mengurangi beban Nurbaiti dan ibunya.

Kontributor – Ilhamsyah

Berita Untuk Anda

Terpopuler

BERITA TERKAIT

BERITA LAINNYA

Sinunukan Fest 2025 Siap Digelar, Fokus Bangkitkan UMKM Lokal

Neracanews | Mandailing Natal - Festival rakyat bertajuk Sinunukan Fest 2025 siap digelar pada 29 Juli 2025 mendatang di Lapangan Desa Sinunukan III, Kecamatan...

Toga Manullang Resmikan Sekretariat

Medan - Guna mendukung aktivitas Parsadaan Toga Manullang (Partogam) Provinsi Sumatera Utara (Sumut), Drs. Marganti Manullang, S.E, selaku dewan pembina bersama anggota resmikan kantor...

Satu Orang Warga Setia Karya Pencari Lokan Ditemukan Meninggal Diduga Akibat Terkaman Buaya

Neracanews | Mandailing Natal - Salah satu warga desa Setia Karya, Kecamatan Natal, Kabupaten Mandailing Natal (Madina) tak pulang semalaman ditemukan dalam keadaan meninggal...

Bupati Madina Akan Tindaklanjuti Masalah Kades Banjar Aur Utara Perihal Syarat Administrasi Saat Pencalonannya

Neracanews | Mandailing Natal - Bupati Mandailing Natal Provinsi Sumatera Utara H Saipullah Nasution, SH., MM., akan segera tindaklanjuti pemberitaan Harian Orbit dengan judul Babak...

Festival Kemudahan dan Perlindungan Usaha Mikro, Gubernur Bobby Nasution Beri Hadiah Gratis Cicilan Kredit Setahun untuk UMKM

TAPANULI UTARA - Gubernur Sumatera Utara (Sumut) Muhammad Bobby Afif Nasution memberikan hadiah kepada pelaku Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM), yakni berupa gratis cicilan...