Kamis, April 17, 2025
spot_img

Bupati Asahan Lepas Gerak Jalan Santai Meriahkan HUT ke 78 RI

Bupati Asahan H. Surya, BSc beserta Forkopimda Kabupaten Asahan melepas peserta gerak Jalan santai dalam rangka memeriahkan Hari Ulang Tahun (HUT) ke 78 Republik Indonesia (RI) di Lokasi Car Free Day, Minggu (14/08/2022).

Gerak Jalan santai yang menempuh jalur lebih kurang 4 Km dengan rute start di Jalan Lintas Sumatera, Jalan Hos Cokroaminoto, Jalan Wr. Supratman, Jalan Tusam dan Finish di Hutan Kota Taufan Gama Simatupang Kisaran ini diikuti juga Sekretaris Daerah Kabupaten Asahan, Para Asisten, Staf Ahli, OPD, Camat se-Kabupaten Asahan, Ketua TP. PKK Kabupaten Asahan, Ketua Persit KCK Cabang XXXV Dim 0208/AS dan Masyarakat Kabupaten Asahan.

Dikesempatan ini, Bupati Asahan H. Surya, BSc menyambut baik digelarnya kegiatan gerak jalan santai dalam rangka Memeriahkan Hut ke 78 Republik Indonesia yang diikuti Ribuan Peserta.

“Ramainya peserta yang mengikuti gerak jalan santai ini menunjukkan betapa tingginya partisipasi dan peran serta masyarakat dalam memeriahkan HUT ke 78 RI,” kata bupati.

Bupati juga mengatakan bahwa gelaran gerak jalan santai yang diadakan hari ini diharapkan akan membangun kekompakan dan sinergi yang baik demi mewujudkan Kabupaten Asahan Sejahtera yang Religius dan Berkarakter.

Selain itu, diharapkan dengan kegiatan ini dapat mengajak seluruh lapisan dan jajaran Pemerintah Kabupaten Asahan meningkatkan rasa cinta kepada bangsa dan negara.

Kegiatan ini dilanjutkan dengan pembagian hadiah kepada peserta gerak jalan santai secara Lucky Draw oleh Bupati Asahan, Forkopimda Kabupaten Asahan dan tamu undangan lainnya. (As)

Berita Untuk Anda

Terpopuler

BERITA TERKAIT

BERITA LAINNYA

Sidak Pasar Inpres Kisaran, Wakil Bupati Asahan Minta Pedagang Tidak Gunakan Ruas Jalan

Wakil Bupati Asahan Rianto, SH., MAP meminta kepada para pedagang kaki lima yang berjualan di sepanjang Pasar Inpres Kisaran untuk tidak menggunakan ruas jalan...

Pemerintah Kabupaten Asahan Akan Tindak Tegas ASN Yang Gunakan Narkoba

Pemerintah Kabupaten Asahan akan memberikan sanksi tegas kepada ASN di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Asahan yang ketangkap dan terbukti menggunakan narkoba. Hal ini disampaikan oleh...

Wakil Bupati Asahan Pimpin Apel di Kecamatan Kota Kisaran Barat

Wakil Bupati Asahan Rianto, SH., MAP memimpin apel gabungan di Kecamatan Kota Kisaran Barat, Rabu (16/04/2025). Pada apel ini Wakil Bupati Asahan menekankan kepada...

Majelis Ta’lim Muslimah Dambaan Perbaungan Gelar Pengajian dan Santunan Anak Yatim

Perbaungan – Pengajian Majelis Ta’lim Muslimah Dambaan (MTMD) Kabupaten Serdang Bedagai (Sergai) kembali dilaksanakan pada Selasa, 15 April 2025, di Lapangan Sepak Bola Pematang...

HBB Minta Polda Sumut Profesional Tangani Gelar Perkara Khusus Eks Karyawan PT Fiberstar

MEDAN – Organisasi kemasyarakatan Horas Bangso Batak (HBB) mendesak Kepolisian Daerah Sumatera Utara (Polda Sumut) untuk melaksanakan Gelar Perkara Khusus (GPK) secara jujur, profesional,...