Kamis, Januari 22, 2026
spot_img

Sampai Wilayah Kendal, 32 Biksu Thudong Berjalan kaki Dikawal TNI-Polri

Neracanews | Kendal – TNI dan Polri ikut berjalan kaki dari perbatasan Kendal-batang hingga aula kecamatan Weleri Sabtu 27 Mei 2023.

KENDAL – 32 biksu dari Thailand yang menggelar thudong atau ritual jalan kaki Sabtu, (27/05/2023). sekitar pukul 09.00 WIB memasuki wilayah Kendal. Anggota TNI dan Polri serta sejumlah ormas menjemput rombongan yang akan berjalan kaki ke Candi Borobudur.

Wakapolres Kendal Kompol Edy Sutrisno ikut berjalan kaki bersama biksu yang ingin merayakan peringatan Waisak di Candi Borobudur. Warga juga nampak berjajar dipinggir jalan menyambut biksu dengan memberikan minuman dan hasil bumi. Sambutan warga yang antusias ini menjadi penyemangat biksu yang melakukan aksi tudhong ini.

“Penasaran saja dengan aksi biksu ini, mereka kuat berjalan kaki puluhan ribu kilometer,” ujar Sujarwo warga Weleri.

Dengan dikawal mobil patroli Polres Kendal dan amblunce, rombongan biksu ini beristirahat sejenak di aula kecamatan Weleri. Di kecamatan Weleri biksu berdoa bersama sejumlah umat Budha yang menunggu kedatangan di aula kecamatan Weleri.

Selanjutnya usai beristirahat sejenak di aula kecamatan Weleri, 32 biksu kembali melanjutkan perjalanan menuju Kota Kendal dan akan singgah di kantor PCNU Kendal dan bermalam di Gereja Santo Antonius Padua Kendal. Keesokan harinya rombongan akan lanjut berjalan kaki lagi ke Semarang. (021)

Berita Untuk Anda

Terpopuler

BERITA TERKAIT

BERITA LAINNYA

Kapal Rumah Sakit Apung DPP PDI-P Memberikan Pelayanan Kesehatan di Tapteng Empat Hari Kedepan

Tapanuli Tengah Sarudik (Neracanews) - Bentuk kepedulian bagi korban bencana yang terjadi pada 25 November 2025, Partai Berlambangkan Banteng Bermocong Putih PDI-Perjuangan Tiba di...

Pemprov Sumut Terus Sempurnakan Program Berobat Gratis, Buka Layanan Aduan Kesehatan 24 Jam

MEDAN – Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sumatera Utara (Sumut) terus meningkatkan pelayanan Program Berobat Gratis (PROBIS). Program ini merupakan salah satu Program Hasil Terbaik Cepat...

100 % Sekolah di Sumut Kini Teraliri Listrik dan Internet

MEDAN – Seluruh Sekolah Menengah Atas (SMA), Sekolah Menengah Kejuruan (SMK), dan Sekolah Luar Biasa (SLB) di Sumatera Utara (Sumut) yang berada di bawah...

Jalan Lapen di Desa Pantis Taput Cepat Rusak, Diduga Tak Sesuai Spesifikasi

Taput | (Neracanews) – Jalan Lapis Penetrasi (Lapen) di Desa Pantis Kecamatan Pahae Julu, Kabupaten Tapanuli Utara (Taput), yang baru selesai dibangun pada Desember...

Pemda Taput Distribusikan 60 Unit Genset Untuk Desa Torhonas dan Pardomuan Nauli

  Tapanuli Utara - Warga Desa Torhonas, Kecamatan Adiankoting, mengucapkan terimakasih kepada Pemerintah daerah Tapanuli Utara (Pemda Taput), yang telah memberikan perhatian dengan menyalurkan Genset...