Kamis, Januari 22, 2026
spot_img

RAT Koperasi Rimbo Tuo Kelurahan Tapus Berjalan Alot

Neracanews | Mandailing Natal – Koperasi Rimbo Tuo melaksanakan Rapat Anggaran Tahunan (RAT) di los pasar kelurahan tapus kecamatan lingga bayu kabupaten mandailing natal pada Selasa, 01/02/2022.

Rapat dimulai pagi pukul 10.00 wib, selain pengurus dan seluruh anggota koperasi yang hadir, rapat juga dihadiri oleh Dinas Koperasi Kabupaten Madina, Camat Lingga Bayu, Lurah Tapus dan TNI – POLRI yang meliputi Polsek Lingga Bayu, Polsek Batang Natal, Polsek Batahan, Polsek Muara Batang Gadis, Polsek Natal dan Pol-Airud Polres Mandailing Natal.

Rapat berjalan dengan alot, dimana pihak pengurus (ketua koperasi) tidak dapat menjelaskan kepada anggota atas pertanyaan pengawas koperasi yang tidak sesuai dengan catatan pengawas.

Sempat bersitegang antara peserta anggota dengan ketua koperasi, dimana keterangan ketua koperasi tidak dapat menjelaskan atau tidak sesuai dengan apa yang disampaikan pengawas koperasi kepada anggota, namun hal ini dapat diredam oleh petugas keamanan sehingga tidak terjadi kesalah pahaman.

Rapat berlanjut dengan tertib hingga pukul 16.00 wib, belum ada titik terang dan kesepakatan antara pengurus dan peserta anggota koperasi hingga berita ini diterbitkan.
(Hem Surbakti)

Berita Untuk Anda

Terpopuler

BERITA TERKAIT

BERITA LAINNYA

Oknum ASN di Inhu Kembali Ditangkap Gara-gara Narkoba Bersama Rekannya

INHU - Dunia kepegawaian di Kabupaten Indragiri Hulu (Inhu), Provinsi Riau kembali tercoreng. Setelah sebelumnya seorang oknum Aparatur Sipil Negara (ASN) dilingkungan Dinas PU...

Kapal Rumah Sakit Apung DPP PDI-P Memberikan Pelayanan Kesehatan di Tapteng Empat Hari Kedepan

Tapanuli Tengah Sarudik (Neracanews) - Bentuk kepedulian bagi korban bencana yang terjadi pada 25 November 2025, Partai Berlambangkan Banteng Bermocong Putih PDI-Perjuangan Tiba di...

Pemprov Sumut Terus Sempurnakan Program Berobat Gratis, Buka Layanan Aduan Kesehatan 24 Jam

MEDAN – Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sumatera Utara (Sumut) terus meningkatkan pelayanan Program Berobat Gratis (PROBIS). Program ini merupakan salah satu Program Hasil Terbaik Cepat...

100 % Sekolah di Sumut Kini Teraliri Listrik dan Internet

MEDAN – Seluruh Sekolah Menengah Atas (SMA), Sekolah Menengah Kejuruan (SMK), dan Sekolah Luar Biasa (SLB) di Sumatera Utara (Sumut) yang berada di bawah...

Jalan Lapen di Desa Pantis Taput Cepat Rusak, Diduga Tak Sesuai Spesifikasi

Taput | (Neracanews) – Jalan Lapis Penetrasi (Lapen) di Desa Pantis Kecamatan Pahae Julu, Kabupaten Tapanuli Utara (Taput), yang baru selesai dibangun pada Desember...