Kamis, Januari 22, 2026
spot_img

Persiapan Operasi Terpusat Ketupat Toba 2022, Wakapolda Sumut Pimpin Rapat Koordinasi Internal

Neracanews | MEDAN – Wakapolda Sumut Brigjen Pol Dr Dadang Hartanto SH SIK MSi telah melaksanakan Rapat Koordinasi Internal Dalam Rangka Kesiapan Operasi Terpusat Ketupat Toba 2022 bertempat di Aula Tribrata Polda Sumut, Rabu (13/04/22).

Dalam arahannya, Wakapolda Sumut menyampaikan, kegiatan rapat ini bertujuan untuk menyatukan persepsi dalam rangka kesiapan Operasi Terpusat Ketupat Toba 2022 yang akan dilaksanakan pada tanggal 25 April sampai 10 Mei 2022. Oleh karena itu perlu dilakukan pengecekan konsep pelaksanaan kegiatan secara utuh.

“Target dari pelaksanaan Operasi Ketupat Toba 2022 kita adalah menghindari ada kemacetan pada arus lalu lintas bagi masyarakat yang mudik dan berwisata selama pelaksanaan operasi, mengurangi angka Lakalantas dan kejadian menonjol, termasuk mencegah terjadinya Laka Air yang kebanyakan disebabkan oleh kelebihan muatan dikapal,” ucap Brigjen Dadang, yang didampingi Irwasda Polda Sumut dan PJU Polda Sumut.

Selain itu, Wakapolda Sumut juga mengatakan, anggota harus tetap standby untuk mengantisipasi apa bila sewaktu – waktu di butuhkan mengingat benca alam bisa datang kapan saja.

“Tetap lakukan giat cipta kondisi saat ops ketupat toba 2022 dilaksanakan agar masyarakat merasakan kehadiran Polri untuk memberikan rasa aman dan nyaman,” jelas orang nomor 2 di Polda Sumut ini.

“Harus dilaksanakan pelatihan untuk seluruh anggota yang akan kita libatkan. Hal ini bertujuan agar dapat diterapkan saat pelaksanaan ops ketupat toba 2022 mendatang,” tutupnya.(021)

Berita Untuk Anda

Terpopuler

BERITA TERKAIT

BERITA LAINNYA

Oknum ASN di Inhu Kembali Ditangkap Gara-gara Narkoba Bersama Rekannya

INHU - Dunia kepegawaian di Kabupaten Indragiri Hulu (Inhu), Provinsi Riau kembali tercoreng. Setelah sebelumnya seorang oknum Aparatur Sipil Negara (ASN) dilingkungan Dinas PU...

Kapal Rumah Sakit Apung DPP PDI-P Memberikan Pelayanan Kesehatan di Tapteng Empat Hari Kedepan

Tapanuli Tengah Sarudik (Neracanews) - Bentuk kepedulian bagi korban bencana yang terjadi pada 25 November 2025, Partai Berlambangkan Banteng Bermocong Putih PDI-Perjuangan Tiba di...

Pemprov Sumut Terus Sempurnakan Program Berobat Gratis, Buka Layanan Aduan Kesehatan 24 Jam

MEDAN – Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sumatera Utara (Sumut) terus meningkatkan pelayanan Program Berobat Gratis (PROBIS). Program ini merupakan salah satu Program Hasil Terbaik Cepat...

100 % Sekolah di Sumut Kini Teraliri Listrik dan Internet

MEDAN – Seluruh Sekolah Menengah Atas (SMA), Sekolah Menengah Kejuruan (SMK), dan Sekolah Luar Biasa (SLB) di Sumatera Utara (Sumut) yang berada di bawah...

Jalan Lapen di Desa Pantis Taput Cepat Rusak, Diduga Tak Sesuai Spesifikasi

Taput | (Neracanews) – Jalan Lapis Penetrasi (Lapen) di Desa Pantis Kecamatan Pahae Julu, Kabupaten Tapanuli Utara (Taput), yang baru selesai dibangun pada Desember...