Jumat, Maret 21, 2025
spot_img

Pemkab Karo Monitoring Operasi Pasar Pangan Murah di Kantor Pos Kabanjahe Jelang Ramadhan

Kabanjahe – Upaya pemerintah menghadirkan pangan pokok agar lebih dekat ke masyarakat dibuktikan dengan peluncuran Operasi Pasar Pangan Murah. Oerasi Pangan Murah yang dipusatkan via jaringan Kantor PT Pos se-Indonesia, termasuk di Kabupaten Karo ini menjadi penambah operasi dalam bentuk Gerakan Pangan Murah (GPM) yang telah reguler dilaksanakan Badan Pangan Nasional/National Food Agency (NFA) bersama segenap pemerintah daerah di seluruh Indonesia.

Menyikapi hal ini, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Karo monitoring pelaksanaan Operasi Pasar Pangan Murah di kantor Pos Kabanjahe, Bupati Karo, Brigjen Pol. (Purn.) Dr. dr. Antonius Ginting, Sp.OG., M.Kes diwakili Asisten Perekonomian dan Pembangunan Sekretaris Daerah Kabupaten Karo, Drs. Dapatkita Sinulingga Kepala Dinas Ketahanan Pangan dan Perikanan, Sarjana Purba, Kepala Bagian Perekonomian, Jepta Tarigan, S.Sos, MSi, Kepala Cabang Perum. Bulog Kabanjahe dan Kepala PT. Pos Indonesia Kantor Cabang Kabanjahe, Kamis 27 Februari 2025.

Dalam arahan dan sambutannya, Bupati Karo, Brigjen Pol. (Purn.) Dr. dr. Antonius Ginting, Sp.OG, M.Kes diwakili Asisten Perekonomian dan Pembangunan Sekretaris Daerah Kabupaten Karo, Drs. Dapatkita Sinulingga menjelaskan bahwa penyaluran bantuan pangan ini merupakan langkah konkret Pemerintah untuk membantu masyarakat kurang mampu, terutama di Kabupaten Karo.

“Bantuan ini hadir sebagai respons terhadap tantangan inflasi yang dihadapi masyarakat. Pemerintah berkomitmen kuat untuk menekan angka inflasi melalui distribusi bantuan beras, yang kali ini disalurkan melalui Bulog dan PT POS Indonesia,” ujarnya.

“Untuk kelancaran penyaluran bantuan, saya menghimbau kepada seluruh OPD terkait, Forkopimda, para Camat dan kepala desa bersama seluruh jajarannya di tingkat bawah, untuk mengambil langkah taktis agar bantuan secepat mungkin diketahui dan tiba sampai ke keluarga penerima manfaat sesuai target yang telah ditentukan,” harap Bupati Karo.

“Kami ingin memastikan bahwa masyarakat mendapatkan bahan pangan dengan harga yang wajar. Operasi pasar ini adalah bentuk komitmen pemerintah dalam menjamin pangan yang merata dan terjangkau,” jelasnya.

Kepala Dinas Ketapang dan Perikanan Kabupaten Karo, Sarjana Purba, STP, MM, menambahkan, bantuan ini juga diharapkan dapat menjadi solusi dalam mengendalikan gejolak harga pangan dan inflasi jelang bulan suci Ramadhan sebagai bagian dari upaya pemerintah dalam mencapai stabilitas ekonomi.

“Penyaluran bantuan beras ini, merupakan wujud kepedulian dan perhatian pemerintah kepada masyarakat dengan tujuan mengurangi beban pengeluaran bagi penerima bantuan,” katanya. (As)

Berita Untuk Anda

Terpopuler

BERITA TERKAIT

BERITA LAINNYA

Bobby Nasution Apresiasi Upaya Polda dan Kodam I/BB Berantas Judi dan Narkoba

MEDAN – Gubernur Sumatera Utara (Sumut) Muhammad Bobby Afif Nasution menyampaikan apresiasi kepada Polda Sumut dan Kodam I/BB yang aktif menyelesaikan penyakit masyarakat, khususnya...

Wujudkan Pembangunan BLK, Wakil Bupati Berkunjung ke Ditjend Pembinaan, Pelatihan, Vokasi dan Produktivitas Kemenaker RI

Sebagai bentuk Komitmen Yang kuat dari Pemerintah Kabupaten Asahan dalam mewujudkan pembangunan Balai Latihan Kerja (BLK) di Kabupaten Asahan, Wakil Bupati Asahan Rianto, SH,...

Forkopimda Kabupaten Asahan Sidak Pasar dan Pantau Harga Bahan Pokok Jelang Hari Raya Idul Fitri 1446 H/2025 M

Dalam rangka menghadapi Hari Raya Idul Fitri 1446 H/2025 M, Forkopimda Kabupaten Asahan yang terdiri dari Ketua DPRD Kabupaten Asahan, Kajari Asahan, mewakili Bupati...

Pemerintah Kabupaten Asahan Lakukan Penandatanganan Kerjasama dengan Kemenaker RI

Dalam rangka meningkatkan pembangunan Sumber Daya Manusia yang unggul khususnya di Kabupaten Asahan serta Asta Cita Presiden RI, Bupati Asahan yang di hadiri Wakil...

Pemkab Asahan Adakan Pesantren Kilat Ramadhan 1446 H Bagi Siswa SMP se-Kabupaten Asahan

Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Asahan mengadakam pesantren kilat Ramadhan 1446 H/2025 M bagi para siswa siswi SMP Negeri dan Swasta se-Kabupaten Asahan, Rabu (19/03/2025). Pelaksanaan pesantren...