Kamis, April 24, 2025
spot_img

Hadiri Pemberangkatan Satgas Batalyon Gerak Cepat (BGC) TNI Konga XXXIX-D Yonif Mekanis 121/MK, Kapolda Sumut : Jaga Integritas Bangsa

Neracanews | Sunatera Utara – Kapolda Sumut Irjen Pol. Drs. R. Z. Panca Putra S, M.Si menghadiri kegiatan pemberangkatan Satgas Batalyon Gerak Cepat (BGC) TNI Konga XXXIX-D/Monusco Kongo Yonif Mekanis 121/MK

Kegiatan tersebut bertempat di Lapangan Mako Yonif Mekanis 121/MK, Senin (31/01) serta turut dihadiri Pangdam I/BB Mayjen TNI. Hasanuddin, S.I.P., M.M, Kabinda Sumut, Danlanud Soewondo, Pejabat Utama Polda Sumut, Pejabat Utama Kodam I/BB, Kapolresta Deli Serdang, Bupati Deli Serdang dan Forkopimda Kab. Deli Serdang.

Setibanya di Mako Yonif Mekanis 121/MK, Kapolda Sumut disambut dengan tari-tarian adat batak serta yel-yel oleh personel Yonif Mekanis 121/MK.

Adapun jumlah prajurit yang diberangkatkan dalam Satgas Batalyon Gerak Cepat (BGC) TNI Kongo XXXIX-D/Monusco Kongo Yonif Mekanis 121/MK adalah sejumlah 315 prajurit

Usai pelaksanaan upacara, Kapolda Sumut ikut dalam tradisi pemberian tepung tawar kepada seluruh Satgas Batalyon Gerak Cepat (BGC) TNI Konga XXXIX-D/Monusco Kongo Yonif Mekanis 121/MK

Mantan Kapolda Sulut itu juga memberi semangat kepada prajurit yang akan berangkat dalam misi perdamaian dunia ini.

“Laksanakan tugas dengan sebaik-baiknya. Jaga kondisi fisik dan kesehatan dalam bertugas. Saya harap dan berdoa semoga seluruh prajurit satgas Yonif Mekanis 121/MK kembali dengan selamat dan dalam keadaan sehat walafiat, Jaga Integritas TNI dan Bangsa Indonesia, Saya Bangga dengan Kalian,” pungkas Kapoda Sumut.(021)

Humas Poldasu

Berita Untuk Anda

Terpopuler

BERITA TERKAIT

BERITA LAINNYA

Ini Perkembangan Informasi Terkini Coretax DJP

Sehubungan dengan implementasi aplikasi administrasi perpajakan Direktorat Jenderal Pajak (Coretax DJP), relis yang diterima awak media, Rabu (23/4/2025) dengan ini disampaikan pembaruan sistem informasi...

Propam Polda Sumut Tegaskan Komitmen Penegakan Kode Etik Polri dalam Dialog Interaktif Halo Polisi di RRI Medan

Medan – Kepolisian Daerah Sumatera Utara melalui Bidang Profesi dan Pengamanan (Bid Propam) kembali menegaskan komitmennya dalam menegakkan Kode Etik Kepolisian Republik Indonesia. Komitmen...

Serahkan SK Pengangkatan 529 CPNS Pemko Medan, Rico Waas: Jaga Diri Tetap Tidak Ternoda Permasalahan

Medan - Wali Kota Medan Rico Tri Putra Bayu Waas menyerahkan Surat Keputusan (SK) Pengangkatan 529 Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Pemko Medan, Rabu...

Sempat Naik Rp 23 Ribu Harga Emas Antam Turun Per Hari Ini

Harga emas Antam mendadak turun drastis pagi ini. Padahal, harga emas Antam sempat naik Rp 23 ribu per gram pagi ini. Berdasarkan data dari Butik...

Anda Harus Tahu 10 Gejala Awal Gagal Ginjal yang Perlu Diperhatikan

Gejala awal gagal ginjal sering kali tampak ringan, sehingga banyak orang baru menyadarinya ketika kondisi sudah memburuk. Jika sudah parah, gagal ginjal akan sulit...