Jumat, Maret 21, 2025
spot_img

Bupati Karo Antonius Ginting Serahkan Memori Akhir Masa Jabatan Bupati-Wabup

Karo – Serah Terima Memori Akhir Masa Jabatan Bupati dan Wakil Bupati Karo Periode 2021-2024 Kepada Bupati dan Wakil Bupati Periode 2025-2030, dilaksanakan di Aula Kantor Bupati Karo, Jl Letjen Ginting, Kabanjahe, Senin (03/03/25).

Sebelum acara serah terima memori akhir masa jabatan bupati dan wakil bupati periode 2021-2024 kepada bupati dan wakil bupati periode 2025-2030 dilaksanakan, seluruh ASN dari SKPD dan camat se-kabupaten karo melaksanakan apel gabungan di halaman kantor bupati karo yang dipimpin oleh Plh. Sekda Kab. Karo Dr. Drs. Eddi Surianta, M.Pd.

Acara dilanjutkan dengan penyambutan Bupati Karo, Brigjen Pol (Purn) Dr. dr. Antonius Ginting Sp. OG, M.Kes dan Wakil Bupati Karo, Komando Tarigan, SP di Kantor Bupati Karo. Pada kesempatan ini Kejari Karo Darwis Burhansyah, SHM H dan Kapolres Karo AKBP Yulianto, SH, SIK, MM, M.Tr., Opsla berkesempatan mengalungkan bunga kepada Bupati dan Wakil Bupati Karo dan dilanjutkan pemberian buket bunga oleh Ibu Cory Sriwaty Sebayang.

Forkopimda dan seluruh Kepala OPD dan Camat se Kab. Karo mengikuti acara serah terima memori jabatan dari bupati lama ke bupati baru di aula kantor bupati karo. Ibu Cory Sriwaty Sebayang berkesempatan memberikan dokumen Memori Akhir Masa Jabatan kepada Bupati dan Wakil Bupati Karo. Acara dilanjutkan dengan foto bersama dengan Forkopimda Kabupaten Karo.

Dalam sambutannya, Bupati Karo Brigjen Pol (Purn) Dr.dr. Antonius Ginting Sp. OG, M.Kes mengatakan bahwa memori akhir masa jabatan merupakan suatu dokumen yang berisi deskripsi perjalanan penyelenggaraan pemerintahan daerah oleh Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah dalam suatu periode kepemimpinan.

Serah terima jabatan ini bertujuan agar program yang telah dilaksanakan pada periode kepemimpinan sebelumnya dapat dilakukan evaluasi serta digunakan sebagai salah satu bahan pertimbangan untuk pengambilan kebijakan ke depannya.

“Kami memberikan penghargaan kepada Bupati dan Wakil Bupati Karo Periode 2021-2025, Ibu Cory Sriwaty Sebayang dan Bapak Theopilus Ginting atas pengabdian di Kabupaten Karo selama hampir 4 Tahun dan Selamat Purna Tugas kiranya Tuhan menemani Ibu dan Bapak dalam setuap langkah kehidupan”, Pungkas Bupati Karo.(As)

Berita Untuk Anda

Terpopuler

BERITA TERKAIT

BERITA LAINNYA

Bobby Nasution Apresiasi Upaya Polda dan Kodam I/BB Berantas Judi dan Narkoba

MEDAN – Gubernur Sumatera Utara (Sumut) Muhammad Bobby Afif Nasution menyampaikan apresiasi kepada Polda Sumut dan Kodam I/BB yang aktif menyelesaikan penyakit masyarakat, khususnya...

Wujudkan Pembangunan BLK, Wakil Bupati Berkunjung ke Ditjend Pembinaan, Pelatihan, Vokasi dan Produktivitas Kemenaker RI

Sebagai bentuk Komitmen Yang kuat dari Pemerintah Kabupaten Asahan dalam mewujudkan pembangunan Balai Latihan Kerja (BLK) di Kabupaten Asahan, Wakil Bupati Asahan Rianto, SH,...

Forkopimda Kabupaten Asahan Sidak Pasar dan Pantau Harga Bahan Pokok Jelang Hari Raya Idul Fitri 1446 H/2025 M

Dalam rangka menghadapi Hari Raya Idul Fitri 1446 H/2025 M, Forkopimda Kabupaten Asahan yang terdiri dari Ketua DPRD Kabupaten Asahan, Kajari Asahan, mewakili Bupati...

Pemerintah Kabupaten Asahan Lakukan Penandatanganan Kerjasama dengan Kemenaker RI

Dalam rangka meningkatkan pembangunan Sumber Daya Manusia yang unggul khususnya di Kabupaten Asahan serta Asta Cita Presiden RI, Bupati Asahan yang di hadiri Wakil...

Pemkab Asahan Adakan Pesantren Kilat Ramadhan 1446 H Bagi Siswa SMP se-Kabupaten Asahan

Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Asahan mengadakam pesantren kilat Ramadhan 1446 H/2025 M bagi para siswa siswi SMP Negeri dan Swasta se-Kabupaten Asahan, Rabu (19/03/2025). Pelaksanaan pesantren...