Kamis, April 17, 2025
spot_img

Bupati Asahan Ikuti HLM dan Capacity Building TPID se-Sumatera Utara

Bupati Asahan Taufik Zainal Abidin Siregar, S.Sos., M.Si mengikuti pelaksanaan Rapat Koordinasi Provinsi (Rakorprov)/High Level Meeting (HLM) dan Capacity Building Tim Pengendali Inflasi Daerah (TPID) Se-Provinsi Sumatera Utara Tahun 2025 di Aula Tengku Rizal Nurdin Jl. Sudirman No. 41 Medan, Kamis (14/03/2025).

Pertemuan yang dipimpin langsung oleh Wakil Gubernur Sumatera Utara H. Surya, B.Sc dihadiri oleh unsur Forkopimda Provinsi Sumatera Utara dan Bupati/Walikota se-Sumatera Utara.

Pada kesempatan ini Wakil Gubernur Sumatera Utara menghimbau kepada setiap daerah untuk mengoptimalkan Program Kerja Sama Antar-Daerah (KAD) dalam upaya mengendalikan inflasi. Setiap daerah yang mempunyai produksi pertanian surplus, bisa menyuplai daerah-daerah yang defisit.

Selain KAD, wakil gubernur juga mengatakan bahwa upaya mengendalikan inflasi juga perlu dilakukan melalui pasar murah. Penyelenggaraan pasar murah ini perlu untuk terus dilakukan, untuk itu Dalam pelaksanaannya diperlukan sinergi antara Kabupaten/Kota, Bulog, produsen, dan distributor. “Pengendalian inflasi dalam jangka pendek yang harus dilakukan ke depannya dengan melakukan gerakan penurunan inflasi serentak, gerakan pasar murah serentak, gerakan menanam serentak, dan gerakan pangan murah serentak,” ucapnya.

Pasca kegiatan tersebut, Bupati Asahan mengatakan, Pemerintah Daerah Kabupaten Asahan akan mengoptimalkan Program KAD, sehingga apa yang menjadi harapan dari Pemerintah Provinsi Sumatera Utara dapat tercapai. “Program KAD akan terus dioptimalkan Pemerintah Kabupaten Asahan, sehingga produk pertanian yang surplus di Kabupaten Asahan, dapat disuplai kedaerah-daerah defisit, begitu sebaliknya produk pertanian yang defisit di Asahan dapat disuplai oleh daerah-daerah yang memiliki produksi pertanian yang surplus”, ungkapnya.

Taufik juga mengatakan, untuk mengendalikan inflasi, Pemerintah Kabupaten Asahan juga telah menggelar pasar murah, seperti yang diharapkan oleh Pemerintah Provinsi Sumatera Utara. Bahkan pasar murah yang digelar oleh Pemerintah Kabupaten Asanan dilaksanakan setiap tahunnya menjelang Hari Besar Keagamaan. Terakhir Bupati Asahan mengatakan, Pemerintah Kabupaten Asahan siap mendukung dan membantu program kerja serta mensukseskan visi dan misi Pemerintah Provinsi Sumatera Utara. (Ded)

Berita Untuk Anda

Terpopuler

BERITA TERKAIT

BERITA LAINNYA

Sidak Pasar Inpres Kisaran, Wakil Bupati Asahan Minta Pedagang Tidak Gunakan Ruas Jalan

Wakil Bupati Asahan Rianto, SH., MAP meminta kepada para pedagang kaki lima yang berjualan di sepanjang Pasar Inpres Kisaran untuk tidak menggunakan ruas jalan...

Pemerintah Kabupaten Asahan Akan Tindak Tegas ASN Yang Gunakan Narkoba

Pemerintah Kabupaten Asahan akan memberikan sanksi tegas kepada ASN di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Asahan yang ketangkap dan terbukti menggunakan narkoba. Hal ini disampaikan oleh...

Wakil Bupati Asahan Pimpin Apel di Kecamatan Kota Kisaran Barat

Wakil Bupati Asahan Rianto, SH., MAP memimpin apel gabungan di Kecamatan Kota Kisaran Barat, Rabu (16/04/2025). Pada apel ini Wakil Bupati Asahan menekankan kepada...

Majelis Ta’lim Muslimah Dambaan Perbaungan Gelar Pengajian dan Santunan Anak Yatim

Perbaungan – Pengajian Majelis Ta’lim Muslimah Dambaan (MTMD) Kabupaten Serdang Bedagai (Sergai) kembali dilaksanakan pada Selasa, 15 April 2025, di Lapangan Sepak Bola Pematang...

HBB Minta Polda Sumut Profesional Tangani Gelar Perkara Khusus Eks Karyawan PT Fiberstar

MEDAN – Organisasi kemasyarakatan Horas Bangso Batak (HBB) mendesak Kepolisian Daerah Sumatera Utara (Polda Sumut) untuk melaksanakan Gelar Perkara Khusus (GPK) secara jujur, profesional,...