Kamis, Januari 22, 2026
spot_img

Wakil Bupati Karo Theopilus Ginting Lepas Kontingen Atlet Karo Bertanding Porprovsu ke XI

Karo – Wakil Bupati Theopilus Ginting resmi melepas Atlet dan Official Kontingen Kabupaten Karo yang akan bertanding pada Pekan Olahraga Provinsi Sumatera Utara XI Tahun 2022.

Pelepasan ini dilaksanakan secara sederhana di Halaman Kantor Bupati Karo, Jalan Letjen Jamin Ginting Kabanjahe, Senin (24/10/2022). Wakil Bupati menyampaikan bimbingan dan arahannya yang mengatakan, untuk meraih prestasi terbaik bukanlah hal yang mudah, kami selaku pembina berpesan kepada atlit-atlit yang membawa nama Kabupaten Karo, agar benar-benar menjaga kondisi badan agar tetap sehat dan memiliki stamina yang prima.

“Ini sangat penting, karena bila kondisi tubuh menurun apalagi sampai sakit, tentu saudara-saudara tidak akan dapat bertanding dengan baik dan optimal. Taati, patuhi dan laksanakan intruksi pelatih dalam setiap pertandingan,” pesan Theopilus Ginting yang juga Presiden club Karo United FC peserta Liga 2 Nasional.

Di samping itu, kata Theopilus Ginting, tak kalah pentingnya saudara-saudara harus tanamkan mental juara yang membaja.

“Jagalah sportivitas dan kegigihan dengan penuh rasa tanggung jawab, harumkan nama Kabupaten Karo dengan prestasi yang terbaik,” tegasnya

Turut hadir, Ketua KONI Kabupaten Karo Drs Ramon Sinuhaji, perwakilan Pengcab, sejumlah OPD Pemkab Karo dan undangan lainnya. (As)

Berita Untuk Anda

Terpopuler

BERITA TERKAIT

BERITA LAINNYA

Kapal Rumah Sakit Apung DPP PDI-P Memberikan Pelayanan Kesehatan di Tapteng Empat Hari Kedepan

Tapanuli Tengah Sarudik (Neracanews) - Bentuk kepedulian bagi korban bencana yang terjadi pada 25 November 2025, Partai Berlambangkan Banteng Bermocong Putih PDI-Perjuangan Tiba di...

Pemprov Sumut Terus Sempurnakan Program Berobat Gratis, Buka Layanan Aduan Kesehatan 24 Jam

MEDAN – Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sumatera Utara (Sumut) terus meningkatkan pelayanan Program Berobat Gratis (PROBIS). Program ini merupakan salah satu Program Hasil Terbaik Cepat...

100 % Sekolah di Sumut Kini Teraliri Listrik dan Internet

MEDAN – Seluruh Sekolah Menengah Atas (SMA), Sekolah Menengah Kejuruan (SMK), dan Sekolah Luar Biasa (SLB) di Sumatera Utara (Sumut) yang berada di bawah...

Jalan Lapen di Desa Pantis Taput Cepat Rusak, Diduga Tak Sesuai Spesifikasi

Taput | (Neracanews) – Jalan Lapis Penetrasi (Lapen) di Desa Pantis Kecamatan Pahae Julu, Kabupaten Tapanuli Utara (Taput), yang baru selesai dibangun pada Desember...

Pemda Taput Distribusikan 60 Unit Genset Untuk Desa Torhonas dan Pardomuan Nauli

  Tapanuli Utara - Warga Desa Torhonas, Kecamatan Adiankoting, mengucapkan terimakasih kepada Pemerintah daerah Tapanuli Utara (Pemda Taput), yang telah memberikan perhatian dengan menyalurkan Genset...