Kamis, November 13, 2025
spot_img

Wakil Bupati Madina Tinjau Kondisi Lapangan Peringatan HUT ke-77 Kemerdekaan RI

Neracanews | Mandailing Natal – Wakil Bupati Mandailing Natal (Madina) Atika Azmi Utammi Nasution meninjau kondisi pelataran Masjid Agung Nur Ala Nur, Desa Parbangunan, Kecamatan Panyabungan, Rabu (10/8/2022).

Pelataran masjid ini akan dijadikan lokasi upacara dan berbagai kegiatan merayakan HUT ke-77 Kemerdekaan RI di Kabupaten Madina.

Dalam peninjauan itu, Atika didampingi Staf Ahli Pemkab Madina Daud Batubara, Pabung Madina Mayor Inf. David Sidabutar, Kadispora Madina Rahmad Hidayat, Kadis Pariwisata Madina M. Yasir, dan Kabag Umum Irsan.

Kadispora Madina Rahmad Hidayat mengatakan kedatangan Wakil Bupati Madina untuk melihat langsung sejauh mana persiapan lokasi yang akan dijadikan tempat upacara dan berbagai kegiatan merayakan HUT ke-77 Kemerdekaan RI di Kabupaten Madina.

“Pagi ini kita langsung meninjau lapangan untuk HUT RI, terutama untuk upacara penaikan dan penurunan bendera pada 17 Agustus 2022 sekaligus untuk persiapan perlombaan semarak HUT RI,” kata Rahmad.

Peninjauan ini, kata Rahmad, untuk memastikan sesuai jadwal yang telah ditentukan. “Ibu Wakil Bupati memastikan persiapan tidak ada molornya,” imbuhnya.

Saat ini, kata Rahmad, lapangan untuk upacara dan kegiatan HUT RI di pelataran Masjid Agung Nur Ala Nur sedang tahap renovasi. Wakil Bupati memastikan pada tanggal 12 Agustus 2022, persiapan telah selesai.

“Hari ini kita juga sudah mulai menggelar kegiatan semarak HUT RI, dimulai dengan lomba lagu-lagu perjuangan yang berlokasi di Taman Raja Batu. Itu bagian dari rangkaian lomba,” kata Rahmad.

Rahmad menyampaikan pada 12 Agustus 2022 akan diadakan pembuka perayaan HUT ke-77 Kemerdekaan RI secara resmi di Masjid Agung Nur Ala Nur dan berlanjut dengan tabligh akbar serta expo ekonomi kreatif. (Hem Surbakti)

Berita Untuk Anda

Terpopuler

BERITA TERKAIT

BERITA LAINNYA

Kebakaran Rumah Hakim Khamozaro “Masih Misteri” LBH Medan Desak Polisi

Medan - Sepekan peristiwa kebakaran rumah Hakim Pengadilan Negeri Medan, Khamozaro Waruwu, pada 4 November 2025 di Komplek Taman Harapan Indah, Medan Selayang. Hingga...

Atasi Persoalan Sampah di Sumut, Proyek Pengolahan Sampah Menjadi Energi Listrik Dimulai 2026

MEDAN – Proyek Pengolahan Sampah Menjadi Energi Listrik (PSEL) mulai di Provinsi Sumatera Utara (Sumut) dimulai tahun 2026. PSEL yang rencananya berlokasi di Kota...

Diikuti 10 Negara, Sumut Siap Jadi Tuan Rumah dan Sukseskan Kejuaraan Atletik Asia Tenggara 2025

MEDAN – Provinsi Sumatera Utara (Sumut) siap menjadi tuan rumah penyelenggaraan Kejuaraan Atletik Asia Tenggara U18 dan U20 ke-17 atau The 17th SEA U18...

Bupati Asahan Tekankan Pentingnya Peran Wartawan sebagai Penyeimbang Informasi Publik

Medan — Bupati Asahan, Taufik Zainal Abidin, S.Sos., M.Si., menegaskan bahwa wartawan memiliki peran strategis sebagai penyeimbang informasi publik di era digital yang penuh...

HUT ke-14 Partai Nasdem, Wujudkan Semangat Kolaborasi untuk Asahan Maju

Kisaran — Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-14 Partai Nasdem di Kantor DPD Partai Nasdem Kabupaten Asahan, Jalan Jati No. 5A, Kisaran Barat, berlangsung...