Kamis, Juli 10, 2025
spot_img

CV Mitra Persada Ikuti Lomba Menembak Dalam Rangka HUT Bhayangkara ke-76

Melawi- Kepolisian Resort Melawi menggelar lomba menembak bersama CV. Mitra Persada, Pemda Melawi, Jajaran Kodim 1205/Sintang (Koramil 01/ Nanga Pinoh dan Koramil 16/ Belimbing), Media dan Perbakin. Hal ini dalam rangka memperingati hari Bhayangkara yang jatuh pada 1 Juli 2022.

Kegiatan ini dibuka langsung oleh Kapolres Melawi AKBP Sigit Eliyanto Nurharjanto dihadiri juga oleh Bupati Melawi Dadi Sunarya Usfa Yursa, LO Kodim 1205 Sintang Letkol Arh. Edy Winarno, Wakapolres Melawi Kompol Asmadi, S.IP., M.M., Kabag Ops Polres Kompol Aang Permana, S.I.P., M.A.P., Ketua KONI Melawi Abang Baharudin, Perbakin Melawi, Dan Ramil Nanga Pinoh beserta anggota, Dan Ramil Belimbing beserta anggota, pejabat di lingkungan Pemkab Melawi, pimpinan CV. Mitra Persada beserta staf, pimpinan PT.KSP Agro beserta staf, para Kasat, Kapolsek jajaran Polres Melawi, Ketua BBSC beserta anggota dan awak media.

Kegiatan berlangsung di Lapangan Tembak Bhayangkara Batu Buil, Belimbing Milik CV. MITRA PERSADA, Ketua Panitia Pelaksana, Kabag Ops Polres Melawi, Aang Permana, S.IP.,M.A.P dalam laporannya mengatakan kejuaraan menembak dilaksanakan dalam rangka menyemarakkan peringatan Hari Bhayangkara ke-76 sekaligus menjalin silaturahmi di lingkup Satwil Polres Melawi. Kegiatan ini diikuti oleh jajaran Polres Melawi, TNI, Perbakin, dan undangan masyarakat lainnya.

Kapolres Melawi AKBP Sigit Eliyanto Nurharjanto, S.I.K. mengatakan lomba yang dilaksanakan hari ini merupakan bagian dari rangkaian kegiataan memeriahkan Hari Ulang Tahun Bhayangkara ke-76 tahun 2022 di Polres Melawi. “Lomba menembak merupakan bagian dari kegiatan yang telah direncanakan Polres Melawi dalam memeriahkan Hari Ulang Tahun Bhayangkara,” ucap Kapolres.

Ia menambahkan, peserta yang mengikuti lomba lebih dari 60 peserta terdiri dari Polri, TNI, Forkopimda, Forkopimcam, KONI, Perbakin, pimpinan PT. Mitra Persada, pimpinan PT. KSP Agro, Komunitas Menembak Batu Buil Shooting Club serta awak media. “Kelas yang diperebutkan yaitu kelas Eksekutif, Perwira dan Bintara TNI-POLRI. Adapun jenis senjata yang digunakan jenis Taurus sebanyak 10 pucuk, jarak tembak 25 meter dengan masing-masing peserta lomba menembak 13 butir peluru,” terang AKBP Sigit.

“Kepada pimpinan PT. Mitra Persada sdr. Amiow, Kami dari Polres Melawi memberikan apresiasi dan mengucapkan terima kasih atas pastisipasi dan kerjasamanya telah mempersiapkan sarana dan prasarana lapangan termbak, sehingga pelaksanaan lomba menembak dapat berjalan dengan baik dan lancar,” tuntas Kapolres.

Sementara itu Manager CV.Mintra Persada Susanto yang akrab disapa Amiaw diwakili oleh ELLIUS BAKAR.E.M mengatakan sangat bersyukur dan berterimah kasih kepada Kapolres Melawi AKBP Sigit Eliyanto Nurharjanto dengan adanya event yang sangat spektakuler seperti ini (Lomba Menembak).

“Puji Syukur saat ini kita masih diberikan kesehatan sehingga kita dapat hadir di acara yang sangat spektakuler ini, CV. Mitra Persada Ada 3 orang yang ikut RENI AGUSTIN, MARTIN serta saya Sendiri ELLIUS BAKAR.E.M. “Kami dari CV. MITRA PERSADA mengucapkan selamat hari ulang tahun bhayangkara yang ke-76″, tutup Ellius Bakar.

Pewarta: Erikson

Berita Untuk Anda

Terpopuler

BERITA TERKAIT

BERITA LAINNYA

Bupati dan Wabup Sergai Terima Kunker Anggota DPRD Sumut Dapil IV, Bahas Pembangunan Jalan

Bertempat di ruang rapat Gedung Kantor Bupati Serdang Bedagai (Sergai) di Sei Rampah, Rabu (9/7/2025), Bupati Darma Wijaya didampingi Wabup Adlin Tambunan menerima kunjungan...

Tri Dharma Perguruan Tinggi, Pemerintah Kabupaten Humbahas Jalin Kerjasama Dengan UNITA

Humbahas (Neracanews) - Pemerintah Kabupaten Humbang Hasundutan (Humbahas) jalin kerjasama dengan UNITA (Universitas Sisingamangaraja XII Tapanuli) tentang Penyelenggaraan Tri Dharma Perguruan Tinggi, Rabu 9...

Wali Kota Medan Buka Peluang Investasi Pemanfaatan Gedung Eks Perisai Plaza

Wali Kota Medan Rico Tri Putra Bayu Waas membuka peluang investasi bagi para investor yang ingin memanfaatkan gedung Eks Perisai Plaza. Hal tersebut disampaikan Rico...

Ketua dan Wakil Ketua Dekranasda Kabupaten Asahan Ikuti Semarak HUT Ke-45 Dekranas

Semarak perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-45 Dewan Kerajinan Nasional (Dekranas) resmi digelar di BSCC Dome Balikpapan, Kalimantan Timur, pada 9–11 Juli 2025. Agenda ini...

Wakil Bupati Asahan Buka Rakor TRC PB, Tegaskan Kesiapsiagaan Hadapi Bencana

Pemerintah Kabupaten Asahan menggelar Rapat Koordinasi (Rakor) Tim Reaksi Cepat Penanggulangan Bencana (TRC PB) Kabupaten Asahan di Aula Kenanga Kantor Bupati Asahan pada Rabu...