Kamis, Januari 22, 2026
spot_img

Kapoldasu Cek Kesiapan Bandara Internasional Kualanamu Sambut Pemudik

Neracanews | Deliserdang – Kapolda Sumut Irjen Pol. Drs. R. Z. Panca Putra S, M.Si mengecek kesiapan Bandara Internasional Kualanmu dalam menghadapi mudik lebaran 2022.

Panca mengatakan pengecekan ini dilakukan sebagai bagian upaya kesiapan kita dalam melayani masyarakat, mengingat terjadi peningkatan diprediksi akhir pekan ini terjadi peningkatan jumlah penumpang baik yang datang maupun yang keluar dari Bandara Kualanamu.

“Antusias masyarakat untuk mudik lebaran 2022 sangat tinggi terlebih setelah 2 tahun tidak mudik dan tidak bertemu sanak keluarga”, ucapnya, Jumat (22/04)

 

Panca juga menyebutkan sejumlah pos pengamanan, pos pelayanan dan pos terpadu telah didirikan di beberapa titik yang menjadi jalur mudik, objek wisata atau mall tempat hiburan dan pusat perbelanjaan, termasuk di Bandara dimana personel TNI-Polri akan disiagakan untu melakukan pengamanan.

“Dipastikan seluruh stakeholder terkait bekerjasama untuk memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat yang hendak mudik agar merasa aman dan nyaman”, lanjutnya

“Saya juga mengajak pemudik untuk vaksin sesuai ketentuan yang dikeluarkan pemerintah. Lebaran sehat ayo kita vaksin”, pungkasnya

 

Diketahui, sebanyak 10.376 personel Polda Sumut dikerahkan untuk melaksanakan pengamanan mudik lebaran dalam rangka Operasi Ketupat Toba 2022 mulai 28 April hingga 9 Mei mendatang. (021)

Berita Untuk Anda

Terpopuler

BERITA TERKAIT

BERITA LAINNYA

Oknum ASN di Inhu Kembali Ditangkap Gara-gara Narkoba Bersama Rekannya

INHU - Dunia kepegawaian di Kabupaten Indragiri Hulu (Inhu), Provinsi Riau kembali tercoreng. Setelah sebelumnya seorang oknum Aparatur Sipil Negara (ASN) dilingkungan Dinas PU...

Kapal Rumah Sakit Apung DPP PDI-P Memberikan Pelayanan Kesehatan di Tapteng Empat Hari Kedepan

Tapanuli Tengah Sarudik (Neracanews) - Bentuk kepedulian bagi korban bencana yang terjadi pada 25 November 2025, Partai Berlambangkan Banteng Bermocong Putih PDI-Perjuangan Tiba di...

Pemprov Sumut Terus Sempurnakan Program Berobat Gratis, Buka Layanan Aduan Kesehatan 24 Jam

MEDAN – Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sumatera Utara (Sumut) terus meningkatkan pelayanan Program Berobat Gratis (PROBIS). Program ini merupakan salah satu Program Hasil Terbaik Cepat...

100 % Sekolah di Sumut Kini Teraliri Listrik dan Internet

MEDAN – Seluruh Sekolah Menengah Atas (SMA), Sekolah Menengah Kejuruan (SMK), dan Sekolah Luar Biasa (SLB) di Sumatera Utara (Sumut) yang berada di bawah...

Jalan Lapen di Desa Pantis Taput Cepat Rusak, Diduga Tak Sesuai Spesifikasi

Taput | (Neracanews) – Jalan Lapis Penetrasi (Lapen) di Desa Pantis Kecamatan Pahae Julu, Kabupaten Tapanuli Utara (Taput), yang baru selesai dibangun pada Desember...