Kamis, April 24, 2025
spot_img

Polsek Sunggal Bekerja Sama dengan Tokoh Masyarakat Laksanakan Vaksin Booster

Neracanews | Medan – Tokoh masyarakat Sunggal yang akrab di panggil Hj Bunda Indah bergandeng tangan dengan Polsek Sunggal serta Biddokes Polda Sumut laksanakan vaksin booster di kediaman Bunda Indah pada Sabtu (19/2).

Target vaksin booster yang di laksanakan di komolek Bumi Seroja Permai ini sebanyak 250 vaksin dengan sasaran target masyarakat umum yang sudah vaksin ke 2 dengan jangka waktu 6 bulan dan dimulai pada pukul 10.00 wib.

Kapolsek Sunggal Kompol Chandra Yudha Pranata, S.E., S.I.K, M.M., M.H menerangkan bahwa sampai saat ini target vaksin booster untuk wilayah sunggal sudah hampir memenuhi target dari pak Kapolda.

Selain pelaksanaan vaksin booster, Kapolsek Sunggal juga membagikan paket beras 5 Kg kepada setiap peserta yang telah selesai melaksanakan vaksin.

Beliau juga mengatakan bahwa pelaksanaan vaksin ini juga di dukung oleh masyarakat dan RKLA ( Rumah Komunikasi Lintas Agama ), Ucap kapolsek.

Di lain sisi, Hj Bunda Indah yang merupakan salah satu Tokoh Masyarakat Sunggal juga mengajak seluruh masyarakat untuk turut vaksin guna mensukseskan program pemerintah dalam pencegahan penyebaran virus covid 19 yang saat sekarang ini grafiknya kembali naik.

Hj Bunda Indah juga menyampaikan pesan agar seluruh masyarakat Sumatera Utara khususnya warga Kota Medan agar tetap menjalankan prokes dalam segala aktivitasnya.

Turut hadir dalam pelaksanaan vaksin tersebut Kapolrestabes Medan Kombes Pol Valentino, Perwakilan dari RKLA ( Rumah Komunikasi Lintas Agama ) Pejabat Kecamatan Medan Sunggal dan masyarakat setempat.(021)

Berita Untuk Anda

Terpopuler

BERITA TERKAIT

BERITA LAINNYA

Ini Perkembangan Informasi Terkini Coretax DJP

Sehubungan dengan implementasi aplikasi administrasi perpajakan Direktorat Jenderal Pajak (Coretax DJP), relis yang diterima awak media, Rabu (23/4/2025) dengan ini disampaikan pembaruan sistem informasi...

Propam Polda Sumut Tegaskan Komitmen Penegakan Kode Etik Polri dalam Dialog Interaktif Halo Polisi di RRI Medan

Medan – Kepolisian Daerah Sumatera Utara melalui Bidang Profesi dan Pengamanan (Bid Propam) kembali menegaskan komitmennya dalam menegakkan Kode Etik Kepolisian Republik Indonesia. Komitmen...

Serahkan SK Pengangkatan 529 CPNS Pemko Medan, Rico Waas: Jaga Diri Tetap Tidak Ternoda Permasalahan

Medan - Wali Kota Medan Rico Tri Putra Bayu Waas menyerahkan Surat Keputusan (SK) Pengangkatan 529 Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Pemko Medan, Rabu...

Sempat Naik Rp 23 Ribu Harga Emas Antam Turun Per Hari Ini

Harga emas Antam mendadak turun drastis pagi ini. Padahal, harga emas Antam sempat naik Rp 23 ribu per gram pagi ini. Berdasarkan data dari Butik...

Anda Harus Tahu 10 Gejala Awal Gagal Ginjal yang Perlu Diperhatikan

Gejala awal gagal ginjal sering kali tampak ringan, sehingga banyak orang baru menyadarinya ketika kondisi sudah memburuk. Jika sudah parah, gagal ginjal akan sulit...