Kamis, Januari 29, 2026
spot_img

Bupati Karo Cory Sriwaty Sebayang Instruksikan Camat Tingkatkan Kegiatan Jum’at Bersih

Karo – Bupati Karo, Cory Sriwaty Sebayang memberikan instruksi yang tegas kepada seluruh Camat di Kabupaten Karo agar meningkatkan Kegiatan Jumat bersih di wilayah kerja masing-masing serta mengibarkan bendera merah putih didepan rumah masing-masing, mengingat Perayaan HUT RI Ke- 78 tinggal menunggu hitungan hari.

Menyikapi Instruksi Bupati ini, seluruh Camat se-Kabupaten Karo pada hari ini Jumat, 11 Agustus 2023 mengadakan Kegiatan Jumat Bersih di wilayah kerja masing-masing sekaligus menghimbau masyarakat agar memasang bendera merah putih di depan rumah masing-masing untuk memeriahkan dan menyemarakkan HUT RI ke -78.

Pada hari yang sama, Sekretaris Daerah Kabupaten Karo Drs. K. Terkelin Purba M.Si, didampingi kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Tetap Ginting S.sos setelah meninjau kesiapan Lapangan Stadion Samura dan kesiapan Paskibraka dalam pelaksanaan HUT RI ke -78.

Selain itu Sekdakab Karo juga meninjau pelaksanaan Kegiatan Jumat Bersih di Kecamatan Tigapanah, Kecamatan Barusjahe dan Kecamatan Dolat rayat, Desa Batukarang Kecamatan Payung sekaligus memberikan Bendera Merah Putih kepada camat untuk disebarkan ke masyarakat yang belum memasang bendera merah putih didepan rumahnya masing-masing.

Untuk kecamatan Merek Kegiatan Jumat Bersih sekaligus mengadakan sosialisasi lingkungan hidup oleh Dinas Lingkungan Hidup dan Kebersihan Kabupaten Karo di Desa Tongging, dengan pembagian tong sampah dan eco enzim kepada masyarakat.

Seluruh rangkaian Kegiatan Jumat Bersih di setiap Desa dan Kecamatan di Kabupaten Karo diikuti oleh unsur TNI/Polri tokoh Masyarakat, tokoh agama dan tokoh Pemuda, kepala desa, perangkat dan BPD. (As)

Berita Untuk Anda

Terpopuler

BERITA TERKAIT

BERITA LAINNYA

Bangun Infrastruktur Terintegrasi, Pemprov Sumut Gelontorkan Rp1,9 Triliun

MEDAN – Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sumatera Utara (Sumut) menganggarkan dana sebesar Rp1,9 triliun untuk pembangunan infrastruktur pada tahun 2026. Hal tersebut diungkapkan Dinas Pekerjaan...

Pemkab Asahan Raih Penghargaan UHC 2026 Kategori Madya

Kisaran, 27 Januari 2026 — Pemerintah Kabupaten Asahan kembali menorehkan prestasi di tingkat nasional dengan menerima Penghargaan Universal Health Coverage (UHC) Tahun 2026 Kategori...

HUT ke-18 BNPB Diraik Secara Sederhana di Taput, 40 Unit Huntara Hampir Rampung

Taput (Neracanews) | Wakil Bupati Tapanuli Utara Dr. Deni Parlindungan Lumbantoruan, M.Eng., bersama Direktur Sistem Penanggulangan Bencana BNPB Agus Wibowo didampingi Asisten Perekonomian dan...

Terungkap Fakta, Pengawas Waterpark Hotel Pia Tidak Memiliki Sertifikat Keahlian

Tapanuli Tengah Pandan (Neracanews) – Korban meninggal bocah berusia 6 tahun tenggelam di Waterpark Hotel Pia Pandan kian terkuak. Temuan fakta terbaru mengungkap bahwa...

Masinton Nahkodai DPC PDI-Perjuangan Tapanuli Tengah Priode 2025-2030

Tapanuli Tengah Pandan (Neracanews) - Melalui Konfrensi Cabang (Kofercab) PDI- Perjuangan Kabupaten Tapanuli Tengah (Tapteng), Sumatera Utara (Sumut) yang digelar di Hotel Hasian, Masinton...