Kamis, April 17, 2025
spot_img

Wakil Bupati Karo Theopilus Ginting Hadiri Perayaan Natal Oikumene dan Syukuran Tahun Baru Golkar

Karo – Hari ini keluarga besar DPD Partai Golkar Sumut bersama masyarakat berkumpul menghadiri Perayaan Natal Oikumene Tahun 2022 sekaligus Syukuran Tahun Baru 2023 di Lapangan SDN Plus Tiga Balata Kabupaten Simalungun, Minggu (11/2/2023).

Ketua DPD Partai Golkar Sumatera Utara yang juga sebagai Wakil Gubernur Sumatera Utara Musa Rajekshah dalam sambutannya menyampaikan, Perayaan ini adalah satu bentuk komitmen Partai Golkar sebagai partai nasionalis yang diisi oleh beragam suku dan agama. Menghormati perbedaan adalah tekad yang harus dijaga dan tidak ada tawar menawar.

Partai Golkar harus benar-benar melekat di hati rakyat, dan saya berharap seluruh kader DPD Partai Golkar Sumut dalam kegiatan sehari-hari baik secara internal organisasi partai juga secara eksternal berbuatlah untuk masyarakat, agar manfaat kehadiran Partai Golkar dirasakan masyarakat tidak hanya menuju Pilkada, ucapnya.

Wakil Bupati Karo Theopilus Ginting juga tampak menghadiri Perayaan Natal Oikumene Tahun 2022 dan Syukuran Tahun Baru 2023, Keluarga Besar Partai Golkar Provinsi Sumatera Utara di Lapangan SDN Plus Tiga Balata Kabupaten Simalungun Sumatera Utara.

Wabup menyampaikan, bahwa Perayaan ini sekaligus untuk mempererat dan menyatukan semangat teman-teman sesama kader golkar untuk terus ada dan dekat dengan masyarakat,”Pungkasnya singkat.

Turut hadir kepala daerah kabupaten/kota dari kader Golkar, Anggota Fraksi Partai Golkar Provinsi dan kabupaten/kota, organisasi sayap partai Golkar, tokoh agama, pemuda kader partai golkar se Sumatera Utara dan tamu undangan lainnya. (Afs)

Berita Untuk Anda

Terpopuler

BERITA TERKAIT

BERITA LAINNYA

Sidak Pasar Inpres Kisaran, Wakil Bupati Asahan Minta Pedagang Tidak Gunakan Ruas Jalan

Wakil Bupati Asahan Rianto, SH., MAP meminta kepada para pedagang kaki lima yang berjualan di sepanjang Pasar Inpres Kisaran untuk tidak menggunakan ruas jalan...

Pemerintah Kabupaten Asahan Akan Tindak Tegas ASN Yang Gunakan Narkoba

Pemerintah Kabupaten Asahan akan memberikan sanksi tegas kepada ASN di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Asahan yang ketangkap dan terbukti menggunakan narkoba. Hal ini disampaikan oleh...

Wakil Bupati Asahan Pimpin Apel di Kecamatan Kota Kisaran Barat

Wakil Bupati Asahan Rianto, SH., MAP memimpin apel gabungan di Kecamatan Kota Kisaran Barat, Rabu (16/04/2025). Pada apel ini Wakil Bupati Asahan menekankan kepada...

Majelis Ta’lim Muslimah Dambaan Perbaungan Gelar Pengajian dan Santunan Anak Yatim

Perbaungan – Pengajian Majelis Ta’lim Muslimah Dambaan (MTMD) Kabupaten Serdang Bedagai (Sergai) kembali dilaksanakan pada Selasa, 15 April 2025, di Lapangan Sepak Bola Pematang...

HBB Minta Polda Sumut Profesional Tangani Gelar Perkara Khusus Eks Karyawan PT Fiberstar

MEDAN – Organisasi kemasyarakatan Horas Bangso Batak (HBB) mendesak Kepolisian Daerah Sumatera Utara (Polda Sumut) untuk melaksanakan Gelar Perkara Khusus (GPK) secara jujur, profesional,...