Kamis, Januari 22, 2026
spot_img

RSUD Sidikalang Lakukan Penyuluhan Pekan Kesadaran Penyakit Jantung Bawaan

Sidikalang – Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Sidikalang menggelar penyuluhan kepada pengunjung, dalam rangka memperingati Pekan Kesadaran Penyakit Jantung Bawaan pada tanggal 7-14 Februari, Selasa (14/2/2023).

Kesempatan ini dijadikan pengingat untuk meningkatkan kesadaran dan pemahaman tentang Penyakit Jantung Bawaan (PJB).

PJB merupakan penyakit yang dibawa sejak lahir akibat pembentukan jantung tidak sempurna pada fase awal perkembangan janin dalam kandungan.

Dokter spesialis jantung dan pembuluh darah RSUD Sidikalang, dr. Suhenda Ginting, M. Ked (cardio), Sp. JP, FIHA, menyampaikan bahwa kegiatan ini bertujuan meningkatkan kesadaran pada masyarakat agar mengetahui kesehatan jantung sejak dini.

“Sosialisasi yang dilakukan adalah pemaparan materi dan pembagian selebaran. Jadi tadi sudah dibagikan ke keluarga pasien dan pengunjung poli anak,” tuturnya.

dr. Suhenda juga menjelaskan PJB ini difokuskan pada poli anak karena merupakan penyakit khusus yang sudah ada saat anak baru dilahirkan bahkan ketika anak masih berada di kandungan.

“Jangan takut untuk memeriksakan anak anda jika dicurigai menderita penyakit jantung bawaan. Juga tidak semua penyakit jantung harus dioperasi. Dan semua penyakit jantung ditanggung oleh BPJS, ” ucapnya saat menutup pemaparan.

Sebagai informasi, saat ini Poli Jantung RSUD Sidikalang, rata-rata melayani 40-50 pasien setiap harinya. Pasien ini merupakan pasien rawat jalan, pasien rujukan dari puskesmas, pasien yang selesai opname, pasien yang melakukan kontrol rutin, ataupun pasien yang telah mendapat tindakan dari rumah sakit di Medan. (As)

Berita Untuk Anda

Terpopuler

BERITA TERKAIT

BERITA LAINNYA

Kapal Rumah Sakit Apung DPP PDI-P Memberikan Pelayanan Kesehatan di Tapteng Empat Hari Kedepan

Tapanuli Tengah Sarudik (Neracanews) - Bentuk kepedulian bagi korban bencana yang terjadi pada 25 November 2025, Partai Berlambangkan Banteng Bermocong Putih PDI-Perjuangan Tiba di...

Pemprov Sumut Terus Sempurnakan Program Berobat Gratis, Buka Layanan Aduan Kesehatan 24 Jam

MEDAN – Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sumatera Utara (Sumut) terus meningkatkan pelayanan Program Berobat Gratis (PROBIS). Program ini merupakan salah satu Program Hasil Terbaik Cepat...

100 % Sekolah di Sumut Kini Teraliri Listrik dan Internet

MEDAN – Seluruh Sekolah Menengah Atas (SMA), Sekolah Menengah Kejuruan (SMK), dan Sekolah Luar Biasa (SLB) di Sumatera Utara (Sumut) yang berada di bawah...

Jalan Lapen di Desa Pantis Taput Cepat Rusak, Diduga Tak Sesuai Spesifikasi

Taput | (Neracanews) – Jalan Lapis Penetrasi (Lapen) di Desa Pantis Kecamatan Pahae Julu, Kabupaten Tapanuli Utara (Taput), yang baru selesai dibangun pada Desember...

Pemda Taput Distribusikan 60 Unit Genset Untuk Desa Torhonas dan Pardomuan Nauli

  Tapanuli Utara - Warga Desa Torhonas, Kecamatan Adiankoting, mengucapkan terimakasih kepada Pemerintah daerah Tapanuli Utara (Pemda Taput), yang telah memberikan perhatian dengan menyalurkan Genset...