Rabu, Desember 4, 2024
BerandaPemerintahPTPN Group Bagikan Paket Sembako Kepada Pekerja Cleaning Service Guna Meriahkan Hut...
spot_img

PTPN Group Bagikan Paket Sembako Kepada Pekerja Cleaning Service Guna Meriahkan Hut Ke-26

Medan- Memeriahkan Hari Ulang Tahun Perkebunan Nusantara ke-26 Tahun yang mengambil tema Bersama Meraih Juara, SPBUN PTPN III (Persero) Basis Kantor Direksi Medan menyerahkan bantuan Paket Sembako kepada pekerja Cleaning Service Kantor Direksi Medan, Jum’at (11/03/2022).

Sebanyak 42 paket sembako diserahkan kepada 42 pekerja Cleaning Service yang masing-masing paket terdiri dari beras 5 Kg, Mie Instan 1 kotak dan telur ayam 30 butir.
Acara dihadiri Pengurus SPBUN Basis Kantor Direksi antara lain Sekretaris Basis Yulindra Sri Army, Bendahara Basis Widi Santoso dan turut dihadiri perwakilan dari Manajemen PTPN III (Persero) Kepala Biro Sekretariat Ibnu Faisal Nasution.

Widi Santoso dalam sambutannya mewakili Ketua Basis yang berhalangan hadir menyampaikan, kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian dari SPBUN Basis Kantor Direksi kepada pekerja Cleaning Service, yang kesehariannya bekerja menjaga kebersihan di Kantor Direksi, baik diluar ruangan maupun diluar ruangan dan menjaga estetika lingkungan kantor menjadi lebih asri.
Semoga PTPN III (Persero) semakin Jaya dan Karyawan Sejahtera, Selamat Ulang Tahun Perkebunan Nusantara ke 26 Tahun, Bersama Menjadi Juara, ujar Widi.

Dalam kesempatan yang sama Kepala Biro Sekretariat Ibnu Faisal Nasution selaku perwakilan dari Manajemen PTPN III Kantor Direksi Medan menyampaikan ucapan terimakasih kepada SPBUN Basis Kantor Direksi atas bentuk kepedulian yang diberikan kepada 42 orang pekerja Cleaning Service, semoga paket sembako yang diberikan dapat bermanfaat bagi keluarga dan tetap semangat dalam bekerja. (As)

RELATED ARTICLES
PILKADA SERENTAKspot_img
HARI PAHLAWANspot_img
BEROBAT GRATISspot_img
KETENTUAN PEMAKAIAN LAPANGAN OLAHRAGAspot_img
HIMBAUAN PENGIBARAN BENDERAspot_img
HARI SUMPAH PEMUDAspot_img
HARI SANTRI NASIONALspot_img
FKUB EXPOspot_img
JOB FAIR MINI MEDAN 2024spot_img
CARA PENULARAN TUBERKULOSIS (TBC)spot_img

Most Popular