Jumat, Maret 21, 2025
spot_img

Perkuat Iman Sejak Dini, LPKA Palu bersama Kemenag Asah Kemampuan Membaca Al-Qur’an ABH

Palu – Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA) Kelas II Palu bersama penyuluh agama Kementerian Agama (Kemenag) Kota Palu perkuat sinergitas dengan memberikan bimbingan keagamaan salah satunya mengasah kemampuan membaca Al-Qur’an bagi para Anak Berhadapan dengan Hukum (ABH), Senin, (3 Juni 2024), diketahui hal ini bertujuan untuk memperkuat iman sejak dini agar menjadi generasi muda yang berkarakter dan berakhlak mulia.

Bimbingan tersebut dibawakan oleh dua orang penyuluh agama, Ustad Hader bersama Ustazah Harnia dan turut didampingi oleh satu orang staf pembinaan, Rizki Fandu.

Berlokasi di Musholah LPKA Palu, sebanyak 13 orang ABH beragama muslim mengikuti kegiatan tersebut dengan penuh khidmat.

Pada kesempatan tersebut para ABH dibagi berdasarkan tingkat pemahaman, pelafalan serta pengucapan yang baik dan benar. Pembagian tersebut dimaksudkan untuk mempermudah proses pembelajaran agar lebih teratur sesuai kemampuan membaca dari masing-masing ABH.

“Para ABH disini beberapa ada yang lancar dan ada juga yang masih terbata-bata. Kita pastikan akan terus mendampingi dan memberikan bimbingan secara intensif, itu komitmen kita sebagai tenaga pengajar di LPKA Palu,” kata Ustad Hader.

Sementara itu, Revanda Bangun selaku Kepala LPKA Palu terus mengupayakan agar para ABH terus mengembangkan pengetahuannya, terkhusus dalam hal keagamaan.

“Fasilitas sarana dan prasarana dalam menunjang pembelajaran akan menjadi poin utama kita, atas nama seluruh keluarga besar LPKA Palu mengucapkan terima kasih atas pendampingan yang diberikan oleh Kemenag Kota Palu,” ujar Revanda.

Revanda juga menjelaskan bahwa selain memperkuat Pendidikan formal dan nonformal, pihaknya juga berkomitmen untuk menciptakan para generasi muda yang memiliki iman yang kuat.

“Agama merupakan pondasi dalam kehidupan sehari-hari, apabila sudah kuat sejak dini pasti segala cobaan yang kita hadapi akan berhasil kita lewati dengan pertolongan Tuhan Yang Maha Esa, maka dari itu Pendidikan keagamaan menjadi target kita untuk para ABH,” jelas Revanda.

Ditempat berbeda, Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham Sulteng, Hermansyah Siregar, mengimbau agar pembinaan tersebut dapat dipertahankan guna memberi dampak positif dalam proses pemasyarakatan.

“Terima kasih atas program pembinaan yang diberikan oleh para ABH, semoga dapat terus dipertahankan hingga memperoleh prestasi. Besar harapan para ABH bisa menjadi qori cilik yang dapat memajukan daerah provinsi Sulawesi Tengah,” pesan Kakanwil Hermansyah.

Diketahui kegiatan tersebut rutin dilaksanakan setiap hari senin dan rabu, dengan menghadirkan beberapa inovasi program pembinaan agar memudahkan para ABH dalam meningkatkan kapasitas dirinya untuk mempelajari Pendidikan Agama yang lebih baik.(Rel)

Berita Untuk Anda

Terpopuler

BERITA TERKAIT

BERITA LAINNYA

Bobby Nasution Apresiasi Upaya Polda dan Kodam I/BB Berantas Judi dan Narkoba

MEDAN – Gubernur Sumatera Utara (Sumut) Muhammad Bobby Afif Nasution menyampaikan apresiasi kepada Polda Sumut dan Kodam I/BB yang aktif menyelesaikan penyakit masyarakat, khususnya...

Wujudkan Pembangunan BLK, Wakil Bupati Berkunjung ke Ditjend Pembinaan, Pelatihan, Vokasi dan Produktivitas Kemenaker RI

Sebagai bentuk Komitmen Yang kuat dari Pemerintah Kabupaten Asahan dalam mewujudkan pembangunan Balai Latihan Kerja (BLK) di Kabupaten Asahan, Wakil Bupati Asahan Rianto, SH,...

Forkopimda Kabupaten Asahan Sidak Pasar dan Pantau Harga Bahan Pokok Jelang Hari Raya Idul Fitri 1446 H/2025 M

Dalam rangka menghadapi Hari Raya Idul Fitri 1446 H/2025 M, Forkopimda Kabupaten Asahan yang terdiri dari Ketua DPRD Kabupaten Asahan, Kajari Asahan, mewakili Bupati...

Pemerintah Kabupaten Asahan Lakukan Penandatanganan Kerjasama dengan Kemenaker RI

Dalam rangka meningkatkan pembangunan Sumber Daya Manusia yang unggul khususnya di Kabupaten Asahan serta Asta Cita Presiden RI, Bupati Asahan yang di hadiri Wakil...

Pemkab Asahan Adakan Pesantren Kilat Ramadhan 1446 H Bagi Siswa SMP se-Kabupaten Asahan

Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Asahan mengadakam pesantren kilat Ramadhan 1446 H/2025 M bagi para siswa siswi SMP Negeri dan Swasta se-Kabupaten Asahan, Rabu (19/03/2025). Pelaksanaan pesantren...