Jumat, Maret 21, 2025
spot_img

Perawatan Kecantikan Bukan Hanya untuk Penampilan, Juga Kesehatan Diri

Medan – Perawatan kecantikan bukan hanya untuk penampilan luar, tetapi juga kesehatan diri secara menyeluruh.

Hal ini disampaikan Pelaksana tugas (Plt) Ketua TP PKK Medan
Ira Syahputri Aulia Rachman pada acara 2nd Anniversary ALF Health and Beauty Clinic, Jumat (25/10) di Hotel Aryaduta.

Dalam perhelatan yang dihadiri antara lain owner sekaligus dokter ALF Health and Beauty Clinic Vivi Misdia, Ketua Dharma Wanita Persatuan Medan Isabella Topan Obaja Putra Ginting itu, Ira
menyampaikan perawatan kecantikan dan kesehatan juga menumbuhkan rasa percaya diri yang lebih besar.

“Dan kita semua tahu, kepercayaan diri adalah kunci untuk menghadapi berbagai tantangan hidup dengan lebih baik,” ungkapnya.

Ira mengapresiasi upaya ALF Health and Beauty Clinic yang telah menjadi tempat terpercaya bagi banyak wanita, dan juga pria, untuk merawat diri mereka dengan aman dan nyaman.

Dalam kesempatan itu, Ira mengucapkan selamat ulang tahun ke-2 untuk ALF Health and Beauty Clinic Medan.

“Dua tahun tentu menjadi pencapaian yang patut kita rayakan bersama. Saya sangat bangga melihat perkembangan klinik ini, yang bukan hanya memberikan layanan kecantikan berkualitas, tetapi juga di bawah bimbingan langsung dari dr. Vivi misdia yang tentunya ahli di bidangnya,” pujinya.

Dengan sertifikasi dan standar tinggi yang dimiliki, lanjutnya, klinik ini telah menjadi salah satu tempat favorit di Medan untuk perawatan kecantikan.

“Ini bukan hal yang mudah dicapai, tapi saya yakin dengan kerja keras yang luar biasa dari seluruh tim,” sebutnya.

Pada bagian akhir, Ira berharap klinik ini terus berkembang, semakin dikenal, dan bahkan bisa menjadi pionir di bidang perawatan kesehatan dan kecantikan di Medan dengan ragam pilihan treatment yang berkualitas.

“Ke depan, saya yakin ALF Health and Beauty Clinic bisa terus memberikan inovasi dan layanan yang lebih baik,” tutupnya. (As)

Berita Untuk Anda

Terpopuler

BERITA TERKAIT

BERITA LAINNYA

Bobby Nasution Apresiasi Upaya Polda dan Kodam I/BB Berantas Judi dan Narkoba

MEDAN – Gubernur Sumatera Utara (Sumut) Muhammad Bobby Afif Nasution menyampaikan apresiasi kepada Polda Sumut dan Kodam I/BB yang aktif menyelesaikan penyakit masyarakat, khususnya...

Wujudkan Pembangunan BLK, Wakil Bupati Berkunjung ke Ditjend Pembinaan, Pelatihan, Vokasi dan Produktivitas Kemenaker RI

Sebagai bentuk Komitmen Yang kuat dari Pemerintah Kabupaten Asahan dalam mewujudkan pembangunan Balai Latihan Kerja (BLK) di Kabupaten Asahan, Wakil Bupati Asahan Rianto, SH,...

Forkopimda Kabupaten Asahan Sidak Pasar dan Pantau Harga Bahan Pokok Jelang Hari Raya Idul Fitri 1446 H/2025 M

Dalam rangka menghadapi Hari Raya Idul Fitri 1446 H/2025 M, Forkopimda Kabupaten Asahan yang terdiri dari Ketua DPRD Kabupaten Asahan, Kajari Asahan, mewakili Bupati...

Pemerintah Kabupaten Asahan Lakukan Penandatanganan Kerjasama dengan Kemenaker RI

Dalam rangka meningkatkan pembangunan Sumber Daya Manusia yang unggul khususnya di Kabupaten Asahan serta Asta Cita Presiden RI, Bupati Asahan yang di hadiri Wakil...

Pemkab Asahan Adakan Pesantren Kilat Ramadhan 1446 H Bagi Siswa SMP se-Kabupaten Asahan

Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Asahan mengadakam pesantren kilat Ramadhan 1446 H/2025 M bagi para siswa siswi SMP Negeri dan Swasta se-Kabupaten Asahan, Rabu (19/03/2025). Pelaksanaan pesantren...