Sabtu, April 26, 2025
spot_img

Pemkab Aceh Selatan dan BPS Gelar FGD Penyusunan Publikasi Asel Dalam Angka 2023

Tapaktuan – Neracanews | Sekda Aceh Selatan Cut Syazalisma, S.STP membuka kegiatan Focus Group Discussion (FGD) dalam Penyusunan Publikasi “Aceh Selatan Dalam Angka Tahun 2023, dengan topik pembahasan “Peningkatan Kualitas Data Statistik Sektoral Aceh Selatan Dalam Angka Melalui Penyediaan Metadata dan Rekomendasi Statistik”.

Kegiatan tersebut turut dihadiri Forkopimda Aceh Selatan, Kepala SKPK, Kepala BPS Aceh Selatan Armelia Amri, S. ST, M. Si beserta Anggota, Pimpinan Instansi Vertikal, Perusahaan, Perbankan, Insan Pers, dan Undangan lainnya, berlangsung di Aula Bappeda lt.III, Tapaktuan, Selasa (21/2/2023).

Dalam sambutan, Sekda Cut Syazalisma, S.STP menyampaikan publikasi Aceh Selatan dalam angka tahun 2023 merupakan produk kompetensi dan kolaboratif dari semua instansi yang ada di Kabupaten Aceh Selatan, sebagai bentuk upaya kita bersama dalam menghasilkan data yang lebih baik dan akurat.

Pesatnya perkembangan teknologi informasi saat ini, mengharuskan kita untuk memberikan perhatian khusus terhadap pengelolaan kegiatan statistik sektoral’. ujarnya

Sekda Cut Syazalisma menyebut, setidaknya terdapat 3 (tiga) hal utama yang perlu menjadi fokus dalam perbaikan data sektoral saat ini, yaitu adanya jadwal rilis data yang tetap dan berkelanjutan, tersedianya portal data yang update dan dapat menjadi rujukan, serta kesamaan pemahaman dalam konsep dan definisi variabel data.

Pada kesempatan ini, saya mengajak kepada semua selaku pengelola data pada instansi masing-masing, untuk menjadikan forum ini sebagai wadah dan upaya menghasilkan data yang lebih baik, adapun kekurangan, keterlambatan, serta ketidaksesuaian data yang ditemukan di tahun-tahun sebelumnya, dapat dijadikan bahan evaluasi, sehingga tidak terjadi lagi di masa yang akan datang’.ucap Sekda.

Pada kesempatan itu, Kepala BPS Aceh Selatan, Armelia Amri, S.ST M.Si mengatakan, ketersediaan data dan informasi yang akurat memberikan dasar dan arahan kepada pemerintahan dalam merumuskan kebijakan dan program pembangunan yang tepat, data dan informasi tersebut dapat diperoleh melalui penyelenggaraan statistik, baik statistik dasar maupun statistik sektoral.

Kegiatan ini bertujuan untuk dapat meningkat pemahamannya tentang pengelolaan data pada berbagai sektor, dan stakeholder terkait lainnya.Penyampaian tentang metadata dan rekomendasi statistik ini, diharapkan terdapat satu data final untuk Aceh Selatan dalam angka 2023, dan dapat dipertanggungjawabkan serta diakses di website acehselatankab.bps.go.id’. tutup Armelia.(Sopian)

Berita Untuk Anda

Terpopuler

BERITA TERKAIT

BERITA LAINNYA

Pemkab Asahan Peringati Hari Otonomi Daerah

Wakil Bupati Asahan Rianto, SH., MAP memimpin upacara Hari Otonomi Daerah di halaman Kantor Bupati Asahan, Jumat (25/04/2025). Dalam upacara tersebut Wakil Bupati Asahan menyampaikan...

Bupati akan Percepat Rencana Pembangunan Lapas

Bupati Asahan, Taufik Zainal Abidin Siregar, S.Sos., M.Si akan mempercepat rencana pembangunan Lembaga Permasyarakatan (Lapas) yang berada di Desa Pasar Lembu Kecamatan Air Joman. Hal...

Bupati Karo Antonius Ginting Kawal Langsung Pelayanan Dukcapil sebagai Respons Aduan Warga

Kabanjahe – Bupati Karo, Brigadir Jenderal Polisi (Purnawirawan) Dr. dr. Antonius Ginting, Sp.OG., M.Kes., melakukan inspeksi mendadak (sidak) ke Kantor Dinas Kependudukan dan Pencatatan...

Wakil Bupati Karo Komando Tarigan Pimpin Upacara Peringatan Hari Otonomi Daerah XXIX Tahun 2025 Kabupaten Karo

Kabanjahe – Wakil Bupati Karo, Komando Tarigan, SP memimpin Upacara Peringatan Hari Otonomi Daerah XXIX Kabupaten Karo bertempat di halaman kantor Bupati Karo, Jalan...

Bupati dan Wakil Bupati Karo Hadiri Rapat Koordinasi Percepatan Penyaluran Dana Transfer Tahun 2025

Bupati Karo, Brigjen Pol (Purn) Dr. dr. Antonius Ginting, Sp. OG, M. Kes Dan Wakil Bupati Karo, Komando Tarigan, SP hadiri Rapat Koordinasi Percepatan...