Kamis, Januari 22, 2026
spot_img

Pangdam I/BB Bersama Gubsu dan Konjen Malaysia Gelar Bicycle Diplomacy 2 Negara

Neracanews | Medan – Pangdam I/BB, Mayjen TNI Achmad Daniel Chardin, SE, MSi, bersama Gubsu, Letjen TNI (Purn) Edy Rahmayadi dan Konjen Malaysia di Medan, Aiyub Omar menggelar Bicycle Diplomacy dengan rute seputaran Kota Medan, Sumatera Utara, Minggu (21/8/2022).

Kegiatan gowes yang melibatkan tak kurang dari 650 peserta ini merupakan inisiatif pihak Konjen Malaysia dalam rangka memperingati 65 tahun hubungan diplomatik kedua negara serumpun yang telah berlangsung harmonis sejak tahun 1957.

Pangdam I/BB di sela kegiatan memberikan apresiasinya atas terselenggaranya kegiatan olah raga bersepeda 2 Negara, Indonesia-Malaysia ini.

“Semoga melalui kegiatan olah raga bersepeda ini, maka hubungan kerja sama kedua negara bertetangga yang sudah terjalin dengan baik selama ini, semakin erat dan harmonis,” ucap Pangdam I/BB.

Sementara, Kapendam I/BB, Letkol Inf Rico Julyanto Siagian S, S.Sos, menambahkan, kegiatan Gowes 2 Negara Indonesia-Malaysia ini juga menjadi ajang dalam mempererat tali silaturahmi antara warga negara Indonesia dan Malaysia di medan.

“Kegiatan gowes ini juga sangat positif untuk menyatukan komunitas kedua negara, yang dapat dijadikan sebagai alat diplomasi melalui bersepeda atau “Bicycle Diplomacy” khususnya di wilayah Medan,” pungkas Letkol Inf Rico.

Turut serta dalam acara, antara lain para PJU Kodam I/BB, Dandim 0201/Medan, sejumlah pimpinan OPD Pemprovsu, dan pihak Konsulat Jenderal Malaysia di Medan.(021)

Berita Untuk Anda

Terpopuler

BERITA TERKAIT

BERITA LAINNYA

Kapal Rumah Sakit Apung DPP PDI-P Memberikan Pelayanan Kesehatan di Tapteng Empat Hari Kedepan

Tapanuli Tengah Sarudik (Neracanews) - Bentuk kepedulian bagi korban bencana yang terjadi pada 25 November 2025, Partai Berlambangkan Banteng Bermocong Putih PDI-Perjuangan Tiba di...

Pemprov Sumut Terus Sempurnakan Program Berobat Gratis, Buka Layanan Aduan Kesehatan 24 Jam

MEDAN – Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sumatera Utara (Sumut) terus meningkatkan pelayanan Program Berobat Gratis (PROBIS). Program ini merupakan salah satu Program Hasil Terbaik Cepat...

100 % Sekolah di Sumut Kini Teraliri Listrik dan Internet

MEDAN – Seluruh Sekolah Menengah Atas (SMA), Sekolah Menengah Kejuruan (SMK), dan Sekolah Luar Biasa (SLB) di Sumatera Utara (Sumut) yang berada di bawah...

Jalan Lapen di Desa Pantis Taput Cepat Rusak, Diduga Tak Sesuai Spesifikasi

Taput | (Neracanews) – Jalan Lapis Penetrasi (Lapen) di Desa Pantis Kecamatan Pahae Julu, Kabupaten Tapanuli Utara (Taput), yang baru selesai dibangun pada Desember...

Pemda Taput Distribusikan 60 Unit Genset Untuk Desa Torhonas dan Pardomuan Nauli

  Tapanuli Utara - Warga Desa Torhonas, Kecamatan Adiankoting, mengucapkan terimakasih kepada Pemerintah daerah Tapanuli Utara (Pemda Taput), yang telah memberikan perhatian dengan menyalurkan Genset...