Kamis, April 17, 2025
spot_img

Menkumham Yasonna Laoly Tandatangani Prasasti Peresmian UKK di Mandailing Natal

Neracanews | Mandailing Natal – Menkumham Yasonna Laoly menandatanganani Prasasti Peresmian UKK di Mandailing Natal. Penandatanganan dilakukan saat melakukan kunjungan kerja di Kepulauan Nias, Jumat (28/01).

Sebelumnya pada kesempatana yang sama, Menkumham Yasonna juga turut menyaksikan penyerahan Sertifikat Tanah dan Bangunan Hibah yang diserahkan oleh Walikota Gunungsitoli Lakhomizaro Zebua kepada Kepala Kantor Imigrasi Sibolga Saroha Manullang yang berlangsung di Kota Gunungsitoli.

Dijelaskan Yasonna bahwa beberapa hari yang lalu telah dilaksanakan peresmian UKK di Kabupaten Mandailing Natal. “Saya berhalangan hadir saat peresmian UKK di Mandailing Natal karena ada tugas lain yang tidak dapat ditinggalkan, untuk itu saya memberikan delegasi kepada Kakanwil Kementerian Hukum dan HAM Sumut Imam Suyudi”, terang Yasonna.

Menkumham Yasonna menyampaikan bahwa Kabupaten Mandailing Natal merupakan salah satu penyumbang jemaah haji dan umrah terbanyak di Sumatera Utara. “Saya mendapat laporan bahwa selama ini masyarakat harus menempuh perjalanan darat selama 5-6 jam untuk mengurus paspor dari Mandailing Natal ke Kantor Imigrasi Sibolga, oleh karenanya saya sangat meyakini keberadaan UKK di Mandailing Natal benar-benar telah memenuhi keinginan dan cita-cita masyarakat. Kita patut bersyukur dan bangga atas pencapaian ini”, ujar Menkumham Yasonna.

Sementara itu Kepala Kantor Imigrasi Sibolga Saroha Manullang tidak dapat menyembunyikan perasaan senang dan bangga. “Walaupun Pak Menteri berhalangan hadir saat peresmian UKK di Mandailing Natal beberapa hari yang lalu, namun pada hari ini penandatanganan Prasasti Peresmian UKK di Mandailing Natal oleh Menteri Hukum dan HAM telah terlaksana dengan baik dan lancar”, ungkap Saroha.

Sebagai informasi bahwa Unit Kerja Keimigrasian (UKK) Kantor Imigrasi Sibolga di Mandailing Natal telah diresmikan oleh Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham Sumut Imam Suyudi atas nama Menteri Hukum dan HAM Yasonna Laoly pada Rabu (26/01) yang lalu bertepatan dengan Hari Bhakti Imigrasi ke-72.(021)

Berita Untuk Anda

Terpopuler

BERITA TERKAIT

BERITA LAINNYA

Sidak Pasar Inpres Kisaran, Wakil Bupati Asahan Minta Pedagang Tidak Gunakan Ruas Jalan

Wakil Bupati Asahan Rianto, SH., MAP meminta kepada para pedagang kaki lima yang berjualan di sepanjang Pasar Inpres Kisaran untuk tidak menggunakan ruas jalan...

Pemerintah Kabupaten Asahan Akan Tindak Tegas ASN Yang Gunakan Narkoba

Pemerintah Kabupaten Asahan akan memberikan sanksi tegas kepada ASN di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Asahan yang ketangkap dan terbukti menggunakan narkoba. Hal ini disampaikan oleh...

Wakil Bupati Asahan Pimpin Apel di Kecamatan Kota Kisaran Barat

Wakil Bupati Asahan Rianto, SH., MAP memimpin apel gabungan di Kecamatan Kota Kisaran Barat, Rabu (16/04/2025). Pada apel ini Wakil Bupati Asahan menekankan kepada...

Majelis Ta’lim Muslimah Dambaan Perbaungan Gelar Pengajian dan Santunan Anak Yatim

Perbaungan – Pengajian Majelis Ta’lim Muslimah Dambaan (MTMD) Kabupaten Serdang Bedagai (Sergai) kembali dilaksanakan pada Selasa, 15 April 2025, di Lapangan Sepak Bola Pematang...

HBB Minta Polda Sumut Profesional Tangani Gelar Perkara Khusus Eks Karyawan PT Fiberstar

MEDAN – Organisasi kemasyarakatan Horas Bangso Batak (HBB) mendesak Kepolisian Daerah Sumatera Utara (Polda Sumut) untuk melaksanakan Gelar Perkara Khusus (GPK) secara jujur, profesional,...