Neracanews | Mandailing Natal – SMA Negeri 1 Sinunukan dinilai berhasil dalam proses belajar dan mengajar terlebih sejak sekolah ini dikepalai oleh Ihsan Nasution, SPd.
Salah satu penilaian saya adalah dengan puluhan Siswa/i yang diterima lulus masuk ke Perguruan Tinggi dan Universitas yang ada diseluruh Indonesia yang pada tahun ini 2024 untuk yang lulus di Perguruan Tinggi Negeri yaitu sebanyak 12 Siswa/i yaitu : Yessi Amalia Sinaga diterima lulus di UIN Sumatera Medan, Sri Fatimah Harianja lulus diterima UIN Imam Bonjol Padang, Rita Riana lulus diterima Syech M Djamil Djambek Bukit Tinggi, Riski Ramadhan lulus di UIN Bukit Tinggi, Meli Arapia lulus di UIN Imam Bonjol Padang, M Alisah Putra Hutagalung lulus diterima di UIN Bukit Tinggi, Hikmah Sari Btr diterima di UIN Padang Sidimpuan , Diana Putri STAIN Mandailing Natal, Cahya Madani Rangkuti lulus diterima UIN AR-Raniry Banda Aceh, Bayhqi lulus diterima UIN Kerinci Jambi, Asma Siregar lulus diterima UIN Syahada Padang Sidimpuan dan Andelis Mardiana juga lulus di UIN Syahada Padang Sidempuan.
Sedangkan Siswa/i yang lulus di Universitas yaitu : Nisda Hayani lulus di Politeknik Medan, Musthafa Husein lulus di Politeknik Batam, Jonas Sitompul Peternakan, Yesi Amalia Sinaga lulus dan diterima di Universitas Sumatra Utara, Riski Setiawan lulus di Politeknik Padang, Aulia Febriani Sihombing lulus di Universitas Negri Medan, Andelis Mardiana lulus di Universitas Negri Padang, Muklisin lulus di Politeknik Negri Payakumbuh, Yoga Afrizal lulus di Universitas Sumatera Utara, Sri Patimah Harianja lulus di Universita Negeri Padang, Risky Ramadan lulus di Universitas Veteran Yogyakarta, Rahmad Dhani lulus di UIN SU, M. Alisah Putra Hutagalung lulus di Universitas Teuku Umar, Dhinda Febriani lulus dan diterima Universitas Negeri Medan dan Bayhqi diterima di Universitas Islam Negeri Sumatera Utara.
Saya nyatakan ini adalah sebuah Prestasi Sekolah Menengah Atas Negeri 1 ( SMAN 1 ) Sinunukan Kecamatan Sinunukan Kabupaten Mandailing Natal Provinsi Sumatera Utara dan ini adalah keberhasilan Kepala sekolah SMA N 1 Ihsan Nasution, S Pd serta dewan guru, komite dan seluruh orang tua murid yang saat ini terus bersemangat tinggi selaku putra daerah anak Transmigrasi Sinunukan IV saya bangga, ucapnya.
Demikian disampaikan Sutarno SP yang juga anak Transimigrasi yang sudah banyak makan asam garam di daerah ini 7/4/2024 menjawab pertanyaan media yang katanya ini adalah salah satu bagian dari prestasi SMAN 1 Sinunukan. (Tim)