Kamis, April 24, 2025
spot_img

Kepala Desa di Muba Ditembak Orang Tidak Dikenal

Neraca News -Muba – Muhammad Idris (39) Kepala Desa Bayat Ilir, Kecamatan Bayung Lencir, Kabupaten Musi Banyuasin Sumatera Selatan diduga ditembak Orang Tidak diKenal (OTD). Peristiwa yang terjadi, Pukul 06.00 wib Rabu, (10/8/2022) dini hari.

Tepatnya dipinggir jalan Dusun 1 Desa Bayat Ilir, Kec. Bayung lencir. Nopel (14) yang saat itu hendak berangkat sekolah melihat orang terkapar dipinggir jalan bersimbah darah, selanjutnya bersama warga lainnya yang kebetulan lewat yaitu Ridwan dan Win langsung mendekati korban yang ternyata adalah Sdr Muhammad Idris (39) Kepala desa Bayat Ilir yang dalam keadaan terkapar tidak sadarkan diri dan menderita luka tembak disebelah dada kanan, yang kemudian bersama warga lainnya langsung membawa korban ke RS Siloam Jambi untuk mendapatkan pengobatan dan perawatan.

Kapolres Muba AKBP. Siswandi Sik SH. MH. ketika dikonfirmasi awak media melalui Kasat Reskrim Akp. Dwi Rio Andrian Sik membenarkan adanya kejadian tersebut, sekarang korban sedang dirawat di RS Siloam Jambi dan sempat siuman namun kemudian tidak sadarkan diri lagi dan korban menderita luka tembak didada kanan tembus punggung.

Ketika dikonfirmasi mengenai penyebab luka tembak dan motifnya Rio menjelaskan bahwa saat ini anggota sedang cek dan olah TKP serta melakukan penyelidikan agar bisa terungkap semuanya, berikan kesempatan anggota bekerja dulu, nanti kalau sudah jelas semuanya akan disampaikan ke media, jadi belum diketahui siapa yang menembak korban, masih Lidik pungkasnya. (Jef)

Berita Untuk Anda

Terpopuler

BERITA TERKAIT

BERITA LAINNYA

Ini Perkembangan Informasi Terkini Coretax DJP

Sehubungan dengan implementasi aplikasi administrasi perpajakan Direktorat Jenderal Pajak (Coretax DJP), relis yang diterima awak media, Rabu (23/4/2025) dengan ini disampaikan pembaruan sistem informasi...

Propam Polda Sumut Tegaskan Komitmen Penegakan Kode Etik Polri dalam Dialog Interaktif Halo Polisi di RRI Medan

Medan – Kepolisian Daerah Sumatera Utara melalui Bidang Profesi dan Pengamanan (Bid Propam) kembali menegaskan komitmennya dalam menegakkan Kode Etik Kepolisian Republik Indonesia. Komitmen...

Serahkan SK Pengangkatan 529 CPNS Pemko Medan, Rico Waas: Jaga Diri Tetap Tidak Ternoda Permasalahan

Medan - Wali Kota Medan Rico Tri Putra Bayu Waas menyerahkan Surat Keputusan (SK) Pengangkatan 529 Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Pemko Medan, Rabu...

Sempat Naik Rp 23 Ribu Harga Emas Antam Turun Per Hari Ini

Harga emas Antam mendadak turun drastis pagi ini. Padahal, harga emas Antam sempat naik Rp 23 ribu per gram pagi ini. Berdasarkan data dari Butik...

Anda Harus Tahu 10 Gejala Awal Gagal Ginjal yang Perlu Diperhatikan

Gejala awal gagal ginjal sering kali tampak ringan, sehingga banyak orang baru menyadarinya ketika kondisi sudah memburuk. Jika sudah parah, gagal ginjal akan sulit...