Kamis, Januari 22, 2026
spot_img

Kemenangan Telak Dimas-Putra di PEMIRA USU 2022 dengan Perolehan Suara 74 % dari Total Suara Sah

Neracanews | Medan – Komisi pemilihan umum mahasiswa USU, sudah memutuskan pada rapat pleno 8 yaitu Dimas Aditya Sailendra dan Muhammad Liputra sebagai Presiden dan Wakil Presiden Mahasiswa USU terpilih. Kemenangan ini juga diposting didalam Instagram official.kpumusu pada (11/1/2022).

Pasangan calon nomor urut 02 Dimas-Putra itu menang dengan persentase 74 persen suara atau 2494 suara sah. Sementara itu, pasangan calon nomor urut 01 Rahmat-Daniel hanya memperoleh 26 persen suara atau 801 suara sah.

Seperti diketahui, Dimas-Putra unggul pada 4 TPS, atau di 13 Fakultas dari 16 Fakultas yang ada di Universitas Sumatera Utara. Sementara itu 3 fakultas lagi dimenangkan oleh pasangan nomor urut 01 Rahmat Ramadhana Imran dan Daniel Sahata Sianturi.

Selain itu hasil prolehan suara Kelompok Aspirasi Mahasiswa (KAM) yang diikuti oleh 2 KAM terdaftar secara resmi pada PEMIRA USU 2022, yaitu KAM Rabbani dan KAM perubahan, adalah 1161 suara pada KAM Rabbani dan 1080 suara pada KAM Perubahan.

“Dalam rapat pleno 8 yang KPUM USU laksanakan memutuskan bahwasanya Presiden dan Wakil Presiden Mahasiswa USU terpilih adalah Paslon no urut 02 Dimas Aditya Sailendra dan Muhammad Liputra, berdasarkan hasil rekapitulasi suara yang dimenangkan paslon 02 yaitu sebanyak 2494 suara” – Ujar Muhammad Andre Farrel Rizky Plt Ketua Umum KPUM USU.(021)

Berita Untuk Anda

Terpopuler

BERITA TERKAIT

BERITA LAINNYA

Kapal Rumah Sakit Apung DPP PDI-P Memberikan Pelayanan Kesehatan di Tapteng Empat Hari Kedepan

Tapanuli Tengah Sarudik (Neracanews) - Bentuk kepedulian bagi korban bencana yang terjadi pada 25 November 2025, Partai Berlambangkan Banteng Bermocong Putih PDI-Perjuangan Tiba di...

Pemprov Sumut Terus Sempurnakan Program Berobat Gratis, Buka Layanan Aduan Kesehatan 24 Jam

MEDAN – Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sumatera Utara (Sumut) terus meningkatkan pelayanan Program Berobat Gratis (PROBIS). Program ini merupakan salah satu Program Hasil Terbaik Cepat...

100 % Sekolah di Sumut Kini Teraliri Listrik dan Internet

MEDAN – Seluruh Sekolah Menengah Atas (SMA), Sekolah Menengah Kejuruan (SMK), dan Sekolah Luar Biasa (SLB) di Sumatera Utara (Sumut) yang berada di bawah...

Jalan Lapen di Desa Pantis Taput Cepat Rusak, Diduga Tak Sesuai Spesifikasi

Taput | (Neracanews) – Jalan Lapis Penetrasi (Lapen) di Desa Pantis Kecamatan Pahae Julu, Kabupaten Tapanuli Utara (Taput), yang baru selesai dibangun pada Desember...

Pemda Taput Distribusikan 60 Unit Genset Untuk Desa Torhonas dan Pardomuan Nauli

  Tapanuli Utara - Warga Desa Torhonas, Kecamatan Adiankoting, mengucapkan terimakasih kepada Pemerintah daerah Tapanuli Utara (Pemda Taput), yang telah memberikan perhatian dengan menyalurkan Genset...