Kamis, Januari 22, 2026
spot_img

Festival Bunga dan Buah di Karo Akan Dibuka Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif

Karo- Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif/Badan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif siap memberikan dukungan atas penyelenggaraaan Festival Bunga dan Buah Tahun 2022 di Berastagi, Kabupaten Karo dalam rangka menciptakan event pariwisata berkualitas dan berkelanjutan sehingga dapat memberikan manfaat yang besar bagi masyarakat. 

Hal ini disampaikan oleh Deputi Bidang Produk Wisata dan Penyelenggara Kegiatan Baparekraf, Rizki Handayani Mustafa saat menerima kedatangan Bupati Karo di Jakarta, Senin (20/6/2022).

Festival Bunga dan Buah merupakan salah satu event dari Provinsi Sumatera Utara yang termasuk dalam kalender Kharisma Event Nusantara (KEN) yang diluncurkan Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno pada 1 Maret 2022 lalu.

Dalam kesempatan ini Bupati Karo menyampaikan, Festival Bunga dan Buah di Kabupaten Karo sudah diselenggarakan sejak tahun 80-an dan kembali diadakan pada 1-3 Juli 2022 di Berastagi. Festival ini akan diisi dengan rangkaian acara mulai dari parade, perlombaan, atraksi budaya, dan juga pameran UMKM.

Bupati Karo berharap melalui penyelenggaraan festival ini akan menghidupkan perekonomian masyarakat di Kabupaten Karo karena orang-orang akan datang berkunjung, menginap, dan juga berbelanja oleh-oleh.

Turut hadir dalam acara ini, Direktur Event Daerah Kemenparekraf Reza Fahlevi, Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah, Penelitian dan Pengembangan Nasib Sianturi, Kepala Dinas Kebudayaan, Pemuda dan Olahraga serta Pariwisata Munarta Ginting
(Afs)

Berita Untuk Anda

Terpopuler

BERITA TERKAIT

BERITA LAINNYA

Oknum ASN di Inhu Kembali Ditangkap Gara-gara Narkoba Bersama Rekannya

INHU - Dunia kepegawaian di Kabupaten Indragiri Hulu (Inhu), Provinsi Riau kembali tercoreng. Setelah sebelumnya seorang oknum Aparatur Sipil Negara (ASN) dilingkungan Dinas PU...

Kapal Rumah Sakit Apung DPP PDI-P Memberikan Pelayanan Kesehatan di Tapteng Empat Hari Kedepan

Tapanuli Tengah Sarudik (Neracanews) - Bentuk kepedulian bagi korban bencana yang terjadi pada 25 November 2025, Partai Berlambangkan Banteng Bermocong Putih PDI-Perjuangan Tiba di...

Pemprov Sumut Terus Sempurnakan Program Berobat Gratis, Buka Layanan Aduan Kesehatan 24 Jam

MEDAN – Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sumatera Utara (Sumut) terus meningkatkan pelayanan Program Berobat Gratis (PROBIS). Program ini merupakan salah satu Program Hasil Terbaik Cepat...

100 % Sekolah di Sumut Kini Teraliri Listrik dan Internet

MEDAN – Seluruh Sekolah Menengah Atas (SMA), Sekolah Menengah Kejuruan (SMK), dan Sekolah Luar Biasa (SLB) di Sumatera Utara (Sumut) yang berada di bawah...

Jalan Lapen di Desa Pantis Taput Cepat Rusak, Diduga Tak Sesuai Spesifikasi

Taput | (Neracanews) – Jalan Lapis Penetrasi (Lapen) di Desa Pantis Kecamatan Pahae Julu, Kabupaten Tapanuli Utara (Taput), yang baru selesai dibangun pada Desember...