Jumat, November 22, 2024
BerandaPemerintahBupati Karo Cory Sebayang Sampaikan LKPD Unaudited Ke BPK RI Perwakilan Sumut
spot_img

Bupati Karo Cory Sebayang Sampaikan LKPD Unaudited Ke BPK RI Perwakilan Sumut

Karo – Bupati Karo Cory Sriwaty Sebayang didampingi Sekretaris Daerah, Drs.Kamperas Terkelin Purba, Asisten Administrasi Umum, Inspektur, Kepala Badan Keuangan dan Aset Daerah, Kepala Bappedalitbang serta Tim Penyusun Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) Kabupaten Karo menyampaikan LKPD Unaudited Tahun Anggaran 2022 ke BPK RI Perwakilan Sumatera Utara, di Jln Imambonjol, Medan, Sumatera Utara, Kamis (30/3) yang diterima Langsung oleh Kepala BPK RI Perwakilan Sumut.

Selanjutnya Tim BPK direncanakan akan datang ke Kabupaten Karo mulai tanggal 3 April 2023. Untuk itu bupati meminta agar seluruh perangkat Daerah dapat mempersiapkan laporan pengelolaan keuangan.

Karena batas penyerahan LKPD Unaudited ke BPK di seluruh Indonesia jatuh pada 31 Maret 2023. Bupati mengatakan, ini sudah menjadi kewajiban bagi seluruh Pemda di Indonesia termasuk Kabupaten Karo sebagai bentuk pertanggungjawaban keuangan.

Menurut bupati Karo, seluruh sektor terkait keuangan masuk ke dalam proses audit seperti pendidikan, perjalanan dinas, infrastruktur, kesehatan dan lainnya serta berharap kembali Pemkab Karo berhasil meraih opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP).

Sementara itu, Kepala BPK Perwakilan Provinsi Sumut Eydu Oktain Panjaitan mengatakan LKPD Unaudited menunjukkan pihak yang menyerahkan siap untuk diaudit. Mereka akan melakukan audit selama dua bulan terhitung sejak penyerahan LKPD Unaudited,”Pungkasnya singkat. (Afs)

RELATED ARTICLES
PILKADA SERENTAKspot_img
HARI PAHLAWANspot_img
BEROBAT GRATISspot_img
KETENTUAN PEMAKAIAN LAPANGAN OLAHRAGAspot_img
HIMBAUAN PENGIBARAN BENDERAspot_img
HARI SUMPAH PEMUDAspot_img
HARI SANTRI NASIONALspot_img
FKUB EXPOspot_img
JOB FAIR MINI MEDAN 2024spot_img
CARA PENULARAN TUBERKULOSIS (TBC)spot_img

Most Popular