Karo- Bupati Karo Cory S Sebayang hadiri acara pelantikan Lembaga Swadaya Masyarakat Kemilau Cahaya Bangsa Indonesia (KSM LSM KCBI) di Rudang Hotel Berastagi, Minggu (31/07/2022) sore.
Bupati Karo mengatakan, pihaknya selaku pimpinan Pemkab Karo mengucapkan selamat dan sukses untuk pelantikan Pengurus KSM LSM KCBI tingkat kecamatan.
dalam sambutannya Cory mengharapkan agar KSM LSM KCBI tetap bercahaya bagi sesama dan selalu menjadi terang bagi masyarakat, dengan demikian masyarakat bisa melihat KSM LSM KCBI senantiasa eksis dan bisa bekerjasama dengan Pemerintah Kabupaten Karo.
“Saya sudah kenal lama dengan LSM KCBI Karo, dan berharap LSM ini jadi garda terdepan pendampingan masyarakat, beretika, jadi pelayan, bukan malah sebaliknya dan cari masalah, arogan dan pemeras, “ujar Bupati.
Ketua Umum LSM KCBI Pusat, Joel Barus Simbolon didampingi Sekretaris Umum, Ir Posma Sijabat, usai melantik pengurus kecamatan tersebut mengatakan, LSM KCBI memiliki motto “Langkah Pasti Tindakan Nyata” KSM LSM KCBI mempunyai visi mewujudkan kehidupan masyarakat yang demokratis, mandiri, berkeadilan sosial dalam tatanan sosial maupun hukum, serta memiliki misi untuk mewujudkan cita-cita proklamasi dan UUD 1945 dalam menciptakan kebersamaan dan keseimbangan antara sesama sehingga tidak terjadi perpecahan.
Lanjutnya. “Junjung tinggi panji-panji organisasi, jauhi diri dari narkoba, judi serta perbuatan tercela, apalagi menakut-nakuti rakyat, jadi pemeras, termasuk menjadikan organisasi arogan, “tutup Simbolon. (Afs )