Kamis, April 24, 2025
spot_img

Bupati Karo Cory Sebayang Berharap Karang Taruna Dapat Membantu Penanggulangan Permasalahan sosial

Karo – Bupati Karo Cory Sriwaty Sebayang hadiri Pelantikan Karang Taruna Kabupaten Karo Masa Bakti 2022-2027 di Jambur Pemkab Karo, Jumat (25/11/2022).

Cory Sriwaty Sebayang mengharapkan agar Karang Taruna (KT) memiliki tanggung jawab besar untuk melakukan pencegahan dan penanggulangan permasalahan sosial melalui rehabilitasi sosial, jaminan sosial, pemberdayaan sosial, dan perlindungan sosial serta program prioritas nasional lainnya seperti kemiskinan, ketelantaran, narkoba, dan lain-lain yang harus dilakukan secara terarah, terpadu dan berkelanjutan yang kesemuanya harus bermuara pada tercapainya kesejahteraan sosial bagi masyarakat.

Dalam kesempatan tersebut Bupati Karo juga menginstruksikan Kepada, OPD, Camat, Lurah serta Kepala Desa agar mengambil peran aktif, melaksanakan program–program pemberdayaan karang taruna melalui kegiatan peningkatan kapasitas sumber daya manusia, program pemberdayaan melalui kegiatan usaha dan melibatkan peran serta karang taruna dalam program pembangunan daerah. Sehingga Karang Taruna Karo akan lebih terlihat dalam segala sektor dalam rangka peningkatan kesejahteraan masyarakat.

Kepala Sekolah SMA N 1 Kabanjahe Eddyanto Bangun, Sabtu (26/11) sore mengucapkan selamat dan sukses kepada Ketua Karang Taruna beserta seluruh jajaran pengurus yang kemarin telah dilantik oleh bupati Karo.

Semoga panji-panji semangat kerja keras,kerja cerdas Sejahtera bisa bergema sampai penjuru daerah di Kabupaten Karo, tandasnya.

Sementara itu, Wakil Ketua DPDR Karo Davit Kristian Sitepu didampingi anggota DPRD Karo Ferianta Purba,Imanuel Sembiring, Korindo Milala menyampaikan selamat dan sukses,atas acara pelantikan Karang Taruna masa bakti 2022-2027 berjalan dengan aman dan lancar.

“Kedepan, Karang Taruna nisa lebih eksis lagi ditengah tengah masyarakat, khususnya kegiatan berbentuk sosial,sesuai dengan pesan dan harapan bupati, “Pungkasnya. (Afs)

Berita Untuk Anda

Terpopuler

BERITA TERKAIT

BERITA LAINNYA

Ini Perkembangan Informasi Terkini Coretax DJP

Sehubungan dengan implementasi aplikasi administrasi perpajakan Direktorat Jenderal Pajak (Coretax DJP), relis yang diterima awak media, Rabu (23/4/2025) dengan ini disampaikan pembaruan sistem informasi...

Propam Polda Sumut Tegaskan Komitmen Penegakan Kode Etik Polri dalam Dialog Interaktif Halo Polisi di RRI Medan

Medan – Kepolisian Daerah Sumatera Utara melalui Bidang Profesi dan Pengamanan (Bid Propam) kembali menegaskan komitmennya dalam menegakkan Kode Etik Kepolisian Republik Indonesia. Komitmen...

Serahkan SK Pengangkatan 529 CPNS Pemko Medan, Rico Waas: Jaga Diri Tetap Tidak Ternoda Permasalahan

Medan - Wali Kota Medan Rico Tri Putra Bayu Waas menyerahkan Surat Keputusan (SK) Pengangkatan 529 Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Pemko Medan, Rabu...

Sempat Naik Rp 23 Ribu Harga Emas Antam Turun Per Hari Ini

Harga emas Antam mendadak turun drastis pagi ini. Padahal, harga emas Antam sempat naik Rp 23 ribu per gram pagi ini. Berdasarkan data dari Butik...

Anda Harus Tahu 10 Gejala Awal Gagal Ginjal yang Perlu Diperhatikan

Gejala awal gagal ginjal sering kali tampak ringan, sehingga banyak orang baru menyadarinya ketika kondisi sudah memburuk. Jika sudah parah, gagal ginjal akan sulit...