Kamis, Juni 12, 2025
spot_img

Bupati Asahan Pimpin Upacara Pembukaan Forkab Korpri Tahun 2023

Bupati Asahan H. Surya BSc memimpin Upacara pembukaan Pekan Olahraga Korpri tahun 2023 di halaman Kantor Bupati Asahan, Kamis (12/10). Tampak hadir Wakil Bupati Asahan, Sekretaris Daerah Kabupaten Asahan, Asisten, Staff Ahli Bupati, OPD, Camat se-Kabupaten Asahan, Pengurus Korpri serta para peserta upacara

Laporan panitia M. Azmi Ismail ,AP, M.Si. mengatakan maksud dan tujuan pekan olahraga Kabupaten Asahan adalah menciptakan solidaritas organisasi Korpri Kabupaten Asahan sebagai forum komunikasi, evaluasi dan konsultasi dalam rangka meningkatkan prestasi masing – masing peserta.

Azmi juga mengatakan pelaksanaan pekan Olahraga Korpri dilaksanakan dari tanggal 12 sampai 14 Oktober 2023, dengan peserta berasal dari unit Korpri OPD, Instansi vertikal, BUMD dan Kecamatan se-Kabupaten Asahan. Sedangkan bentuk kegiatan antara lain cabang olahraga Futsal, catur, Tenis meja, dan olahraga tradisional seperti bakiak/terompah, egrang dan tarik tambang.

Sebelum memulai pidatonya Bupati Asahan melakukan penyematan tanda Peserta

Dalam pidatonya, Bupati Asahan H. Surya BSc mengucapkan selamat atas terselenggaranya Porkab Korpri tahun 2023 bagi anggota Korpri di lingkungan Pemerintah Kabupaten Asahan tahun 2023, dengan harapan, nantinya Porkab Korpri dapat menghasilkan atlet – atlet Korpri berprestasi di cabang olahraga yang diperlombakan.

Bupati juga mengatakan pekan olahraga Kabupaten Asahan (Porkab) Korpri tahun 2023 merupakan momentum yang sangat penting bagi seluruh ASN di lingkungan Pemkab Asahan untuk menunjukkan kemampuan dan bakat mereka dalam berolahraga.

“Saya sangat berterima kasih kepada pihak penyelenggara, panitia yang telah berpartisipasi dalam persiapan dan pelaksanaan Porkab kali ini. Tanpa dukungan dan kerja keras kalian, acara ini tidak akan menjadi sukses”, ujar Bupati.

Mengakhiri pidatonya Bupati berharap melalui Porkab kali ini dapat mempererat tali persaudaraan dan kebersamaan di antara seluruh ASN Pemkab Asahan, serta dapat menjadi ajang pembelajaran dan berbagai pengalaman berharga bagi semua peserta.

Sebelumnya para anggota Korpri se-Kabupaten Asahan melakukan parade devile yang di ikuti oleh seluruh anggota Korpri di Jl. Mahoni yang berada di antara Rumah Dinas Bupati Asahan dan Kantor Bupati Asahan yang di lepas oleh Ketua Korpri Kabupaten Asahan Drs. John Hardi Nasution, M.Si yang juga menjabat sebagai Sekretaris Kabupaten Asahan. (As)

Berita Untuk Anda

Terpopuler

BERITA TERKAIT

BERITA LAINNYA

Polsek Biru Biru Terkesan Pembiaran Aktivitas Mesin Judi Tembak Ikan, Kinerja Kapolsek Dipertanyakan

DELISERDANG - Aktivitas judi mesin ikan kian marak beroperasi di Kecamatan Biru Biru, tanpa adanya penindakan dari aparat kepolisian. Mirisnya, praktik judi di Kecamatan Biru...

Kuasai Objek Laporan Polisi, Kapolrestabes Medan Sebarkan Informasi Bohong, Kuasa Hukum Geram

Medan - Usman warga Dolok Masihol memastikan mobil yang di kuasai oleh Dr. Lia Praselia adalah miliknya, dengan mendatangi Polrestabes Medan dan membuktikan kunci...

Bupati Asahan Lantik 3 Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama

Bupati Asahan Taufik Zainal Abidin, S. Sos., M. Si melantik 3 Jabatan Pimpinan Tinggi (JPT) Pratama di lingkungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Asahan. Rabu (11/06/2025)...

Bupati Asahan Lantik 3 Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama

Bupati Asahan Taufik Zainal Abidin, S. Sos., M. Si melantik 3 Jabatan Pimpinan Tinggi (JPT) Pratama di lingkungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Asahan. Rabu (11/06/2025)...

Bupati Asahan Terima Audiensi Pertina Kabupaten Asahan untuk Kejurda Tinju 2025

Bupati Asahan, Taufik Zainal Abidin Siregar, S.Sos., M.Si menerima audiensi pengurus Persatuan Tinju Amatir Indonesia (Pertina) Kabupaten Asahan. Pertemuan membahas rencana pelaksanaan Kejurda Tinju...