Jumat, Oktober 17, 2025
spot_img

Buka Diskusi Optimalisasi Pelayanan Publik, Rico Waas: Layani Masyarakat dengan Hati Dalam Sistem yang Terintegrasi

Masyarakat akan bisa merasakan pelayanan publik yang baik jika aparatur melayani dengan hati dalam sebuah sistem yang terintegrasi.

Demikian disampaikan Wali Kota Medan Rico Tri Putra Bayu Waas saat membuka Diskusi Publik “Optimalisasi Pelayanan Publik yang Terintegrasi di Jajaran Kota Medan”, Kamis (22/5) di Mal Pelayanan Publik Medan.

Dalam diskusi yang digelar Polrestabes Medan bekerja sama dengan Pemko itu, Rico Waas menyebutkan, pelayanan publik yang baik didukung dua faktor utama, yakni sistem dan karakter.

Dia memaparkan, ada sistem terintegrasi dengan berbagai jajaran lain, sistem yang dibangun dengan teknologi komunikasi, dan sistem yang ditetapkan pimpinan untuk memastikan pekerjaan berjalan efektif dan efisien.

“Namun, itu semua juga sangat tergantung pada faktor karakter pelaku. Sistem yang sudah baik ini tidak akan efektif jika pelakunya tidak bekerja dengan baik,” ujar orang nomor satu di Pemko Medan itu.

Dalam kegiatan yang dihadiri antara lain oleh Kapolrestabes Medan Kombes. Pol. Gidion Arif Setyawan dan segenap pimpinan perangkat daerah di lingkungan Pemko Medan itu, Rico Waas mengingatkan tentang pentingnya petugas melayani masyarakat dengan menggunakan hati dan humanis.

“Intinya, sistem dan manusianya harus benar-benar melayani dengan hati. Kita sebagai pelayan masyarakat harus bisa menyikapi keluhan masyarakat,”

Dalam kesempatan itu, Rico Waas juga berpesan kepada pihak Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Kota Medan selaku pengelola Mal Pelayanan Publik tidak sekadar menyediakan ruang, tetapi juga harus membuat masyarakat merasakan pelayanan yang baik.

Pada bagian lain, Rico Waas menyampaikan apresiasi atas hadirnya gerai Pelayanan Ruang Satu Atap Perlindungan Anak di MPP Medan ini. Menurutnya, gerai ini penting mengingat masih banyaknya permasalahan anak, mulai dari kekerasan, rudapaksa, dan peredaran narkoba di lingkungan anak.

“Saya berharap pelayanan ini terus di-upgrade untuk bisa mengatasi berbagai permasalahan yang merundung anak,” ucapnya.
Usai menyampaikan bimbingan dan arahannya, Wali Kota pun membuka kegiatan itu. Pembukaan ini ditandai dengan pemberian sertifikat penghargaan oleh Rico Waas kepada para narasumber, antara lain Prof. Hermawan, Prof Andy Fefta Wijaya, Kadis PMPTSP Medan Nurbaiti Harahap dan Kaban BPBD Medan Yunita Sari. (As)

Berita Untuk Anda

Terpopuler

BERITA TERKAIT

BERITA LAINNYA

Rico Waas Sambut Kunjungan Kapolrestabes Medan, Bersinergi Atasi Permasalahan Kota

Wali Kota Medan Rico Tri Putra Bayu Waas menyambut kunjungan Kapolrestabes Medan Kombes Pol Jean Calvijn Simanjuntak di Balai Kota Medan, Kamis (16/10/2025). Selain...

Komandan Kodaeral I Resmikan Pendopo Kencono, Ajak Forkopimda Asahan–Batu Bara–Tanjung Balai Perkuat Sinergi Maritim

Asahan — Komandan Komando Daerah Angkatan Laut (Kodaeral) I, Laksamana Muda TNI Deny Septiana, S.I.P., M.A.P., melakukan kunjungan kerja ke Pangkalan TNI Angkatan Laut...

Tingkatkan Kesejahteraan Nelayan, Pemprov Sumut Kembangkan Kawasan Unggulan Perikanan Tangkap dan Budidaya

MEDAN – Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sumatera Utara (Sumut) terus mengembangkan kawasan unggulan untuk mendorong pertumbuhan ekonomi dan meningkatkan kesejahteraan nelayan dan pembudidaya, dengan merancang...

Pemprov Sumut Pastikan Proses Tender dan Pengadaan Barang/Jasa Transparan

MEDAN – Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sumatera Utara (Sumut) melalui Biro Pengadaan Barang dan Jasa (PBJ) memastikan seluruh proses pengadaan barang dan jasa berjalan transparan...

Talkshow Career Palm Oil Career Expo (POCE) 2025 Hadirkan Narasumber Inspiratif, Dorong Regenerasi Profesional Industri Sawit

Medan - Sebagai bagian dari rangkaian kegiatan Palm Oil Career Expo (POCE) 2025, sesi Talkshow Career menjadi salah satu momen yang paling ditunggu oleh...